Mohon tunggu...
Rini Wulandari
Rini Wulandari Mohon Tunggu... Guru - belajar, mengajar, menulis

Guru SMAN 5 Banda Aceh http://gurusiswadankita.blogspot.com/ penulis buku kolaborasi 100 tahun Cut Nyak Dhien, Bunga Rampai Bencana Tsunami, Dari Serambi Mekkah Ke Serambi Kopi (3), Guru Hebat Prestasi Siswa Meningkat

Selanjutnya

Tutup

Home Artikel Utama

Menyiasati Rumah Sejuk Tanpa AC dengan 9 Cara Sederhana tapi Ramah Lingkungan

1 Desember 2023   10:18 Diperbarui: 2 Desember 2023   01:36 533
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
runag kecil dengan asupan udara dan cahaya yang baik sumber gambar mozaik arsiterk

Sebagian dari kita pasti sudah mempraktekkan cara hidup sehat dengan merancang atau mendesain rumah agar bisa menghemat energi. Salah satu yang paling umum dilakukan adalah dengan membuat void atau ruang terbuka atau ruang kosong di dalam bangunan yang terletak di tengah-tengah konstruksi antar dua lantai, sebagai cara untuk mengurangi suhu panas di dalam rumah.

Void juga berfungsi sebagai ventilasi udara, karena ruang yang luas tersebut dapat menjadi tempat bergeraknya udara yang terkurung di dalam rumah. Atau sirkulasi udara panas yang masuk ke dalam rumah.

Ternyata ada banyak hal lain yang sudah kita lakukan selama ini, namun tanpa kita sadari adalah bentuk usaha kita mengatasi masalah lingkungan yang sudah semakin berubah dan tidak menentu sekarang ini. Musim panas, musim hujan dan pancaroba semakin tidak dapat terprediksi karena faktor perubahan iklim yang semakin ekstrim.

Rumahku Istanaku

runag kecil dengan asupan udara dan cahaya yang baik sumber gambar mozaik arsiterk
runag kecil dengan asupan udara dan cahaya yang baik sumber gambar mozaik arsiterk

Banyak orang mengasumsikan begitu, karena rumah memang seharusnya menjadi tempat dimana kita beristirahat setelah penat bekerja, sekolah. Rumah juga menjadi tempat berkumpulnya seluruh anggota keluarga, saling berinteraksi. Kenyamanan rumah beserta keluarga yang harmoni secara tidak langsung adalah wujud healing kita, setelah seluruh aktifitas yang menyita waktu, tenaga dan terutama pikiran.

Sehingga rumah menjadi salah satu tempat yang selalu dirindukan oleh banyak orang. Untuk mendapatkan rumah yang nyaman dan sejuk, menghindari hawa panas, sebagian rumah melengkapi rumah dengan kipas angin, bahkan juga air conditioner (AC).

Sebenarnya ada cara yang sederhana dan dapat dilakukan oleh sebagian besar rumah-rumah tinggal kita agar bisa mengadopsi cara hidup yang ramah lingkungan, tanpa menggunakan peralatan tambahan seperti penyejuk ruangan.

Dilansir dari kajian para environmentalist---parapakar lingkungan, kita bisa menciptakan rumah sejuk tanpa penyejuk ruangan dengan cara;

halaman rumah yang asri sumber gambar homecare 24
halaman rumah yang asri sumber gambar homecare 24

Pertama; Ventilasi, ini adalah cara yang paling umum kita lakukan. Namun salah satu cara termudah mendinginkan rumah, yaitu memberi ventilasi silang. Caranya, untuk memastikan adanya ventilasi, buka jendela dan pintu yang terletak berseberangan di dalam ruang. Ini akan lebih efektif dengan mengaktifkan kipas yang dapat membantu mengarahkan udara.

Sehingga udara tidak terkurung, berputar didalam ruangan yang dapat memicu panas dan udara yang tidak sehat. Sirkulasi akan berjalan baik jika udara yang masuk seimbang dengan udara yang keluar. Dan semua kita bisa melakukan cara mudah ini dengan cukup mengarahkan udara dengan bukaan pintu atau jendela yang tepat.

rumah berventilasi baik sumber gambar homecare24
rumah berventilasi baik sumber gambar homecare24

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun