Mohon tunggu...
Rini DST
Rini DST Mohon Tunggu... Ibu Rumah Tangga - Seorang ibu, bahkan nini, yang masih ingin menulis.

Pernah menulis di halaman Muda, harian Kompas.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Melihat Permainan "Juggling" sebagai Peristiwa Menarik dalam Gerak Lurus Berubah Beraturan Menurut Ilmu Fisika

2 Agustus 2021   21:52 Diperbarui: 4 Agustus 2021   20:02 989
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gerak vertikal ke atas | Desain oleh Rini DST, dengan menggunakan Canva.

Melempar 2 bola atau lebih dengan gerak vertikal ke atas dalam suatu waktu tertentu dengan irama tetap. Itulah permainan juggling.

Tentunya  permainan juggling boleh dilakukan dengan menggunakan 1 tangan atau 2 tangan. Bagaimana cara melempar bola untuk bermain juggling, pernah aku ulas di sini.

Walaupun pada abad 12-17 James Ernest menyatakan permainan juggling sebagai kegiatan sulap atau sihir, namun David Levinson dan Karen Christensen mendeskripsikan permainan juggling sebagai olahraga.  

Dan aku sendiri melakukan kegiatan juggling sebagai permainan pada jam istirahat sekolah saat SD.

Pada masa sering mengantar anak-anakku sekolah di SD, aku sudah tidak pernah melihat anak-anak bermain juggling. Masa itu, anak-anak lebih memilih bermain karet. 

Sebenarnya semua sama baiknya, juggling dan karet merupakan permainan yang bersifat olahraga. Yang membedakan alat permainan juggling adalah bola dan cara bermain tidak bergantung orang lain. 

Sedangkan alat permainan karet adalah untaian karet gelang, cara main ada ketergantungan pada orang lain untuk membentang untaian karet. 

Biasanya diperlukan 2 orang untuk memegang bentangan untaian karet. Atau cukup seorang, tetapi ujung karet yang lain diikat pada tiang. 

Pada masa SD anak-anakku tidak bisa bermain juggling, tetapi sejak aku suka menghibur Laras dengan bermain juggling, mereka tertarik untuk bisa. 

Sebaliknya pada masa SD aku tidak bisa bermain karet, karena belum zamannya, dan sampai sekarang aku tidak bisa. Hehehe.

Bilakah harus melempar bola agar berhasil bermain juggling? 

Gerak vertikal ke atas | Desain oleh Rini DST, dengan menggunakan Canva.
Gerak vertikal ke atas | Desain oleh Rini DST, dengan menggunakan Canva.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun