Mohon tunggu...
Rinda purnama Sari
Rinda purnama Sari Mohon Tunggu... Perawat - Universitas Airlangga

There is

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Manakah yang Lebih Baik, Buah yang Dibuat Minuman Infused Water atau Dikonsumsi Langsung?

20 Agustus 2024   23:20 Diperbarui: 21 Agustus 2024   01:15 7
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar infused water/idntimes

Apa Itu Infused Water?

Infused water merupakan suatu minuman yang berisi  potongan buah ataupun sayur yang direndam dalam air putih selama beberapa jam. Tak hanya menyegarkan minuman infused water ini dinilai mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan.

Infused water menjadi minuman yang cukup popular baik dikalangan anak muda maupun orang dewasa. Terutama bagi orang yang sedang melaksanakan program diet.

Cara membuat infused water tergolong mudah yakni potong kecil buah seperti lemon dan timun lalu dimasukkan kedalam wadah yang berisi air bersih. Lalu infused water dapat dikonsumsi setelah beberapa jam perendaman.  Potongan buah dan sayur didalamnya menjadikan minuman ini tampak istimewa.

Manakah Yang Lebih Baik Buah Yang Dibuat Minuman Infused Water Atau Di Konsumsi Secara Langsung?

Minuman infused water memang dinilai sebagai minuman yang tampak menarik dan bermanfaat bagi sebagian orang. Namun beberapa orang justru beranggapan bahwa infused water memiliki manfaat yang lebih sedikit dibandingkan mengkonsumsi buah secara langsung.

Menurut buku Variasi Favorit Infused Water Berkahsiat (2014) karya Desty Ervira Puspaningtyas S. Gz dan Yunita Indah Prasetyaningrum S.Gz karena murni berupa rendaman buah dan sayur di dalam air, tak heran jika infused water tidak memiliki serat yang baik untuk pencernaan.

Berdasarkan buku tersebut memang buah dan sayur lebih baik dikonsumsi secara langsung daripada dijadikan infused water. Karena minuman infused water hanya memiliki sedikit nutrisi dibandingkan dengan ketika kita mengkonsumsi buah secara langsung. Maka kita akan mendapatkan nutrisi yang optimal dari buah tersebut

Buah yang direndam selama kurang lebih 6 jam hanya memiliki sedikit sekali manfaat. Karena buah-buahan mengandung banyak vitamin dan serat didalamnya tetapi tidak semua kandungan didalam buah atau sayuran yang kita buat infused water tersebut dapat larut didalam air.

Sehingga kandungan vitamin, serat serta kandungan lainnya hanya akan terdapat didalam buah dan hanya sedikit yang larut di dalam air. Walaupun buah tersebut sudah direndam beberapa jam didalam air.

Infused water merupakan minuman yang  rendah kalori jadi dapat di dikonsumsi oleh semua kalangan. Minuman infused water ini juga dapat bermanfaat jika tujuan meminumnya untuk dijadikan alternatif agar terdorong untuk minum air putih lebih banyak.

Seperti yang kita ketahui bahwa kita dinjurkan  mengkonsumsi air putih 8 gelas per hari. Karena air putih sangat berguna untuk metabolisme tubuh kita.

Namun pada kenyataannya masih banyak orang-orang yang sulit untuk mengkonsumsi air putih yang cukup per hari. Maka dari itu minuman infused water dapat dijadikan minuman yang dapat mendorong mereka untuk mengkonsumsi air putih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun