Mohon tunggu...
rina supriati
rina supriati Mohon Tunggu... Guru - Guru

ingin bisa berkontribusi dalam media ini agar bisa menelurkan sebuah karya yang bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pancaran Wajah Bahagia Terlihat di Mukanya

24 Agustus 2022   10:47 Diperbarui: 24 Agustus 2022   10:50 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bulan Muharam termasuk salahsatu bulan yang dimuliakan. Dalam bulan Muharam ini banyak sekali peristiwa penting bersejarah yang telah terjadi, salahsatunya adalah tanggal 10 Muharam.

Bagi masyarakat Muslim, Muharram termasuk salah satu momentum mulia karena menjadi bulan pembuka tahun baru, hijriah ,  sehingga menjadi hal yang wajar jika dalam bulan ini diperingati oleh muslim dalam membuat amal kabajikan.

Pada Hari Senin , 8 Agustus 2022, bertepatan dengan 10 Muharam 1444 H, merupakan hari Istimewa dalam bulan Muharam yaitu 10 Muharam dikenal dengan hari Asyura, yang dikenal dengan Lebaran anak yatim .bagi sebagian masyarakat Indonesia

Dalam mengisi 10 Asyura ini, SMPN 2 Darangdan alhamdulilah  bisa berbagi dengan siswa siswi yatim piatu yang terdiri dari 33 orang. Dari 33 orang itu terdiri dari siswa siswi yang ditinggal oleh ayahnya (yatim) dan  yang ditinggal oleh ibu (piatu) , Dalam mengawali santunan itu kepala SMPN 2 Darangdan Bapak Drs. H Rohman Nurjaman mengatakan bahwa siswa siswi yatim piatu yang dikumpulkan hari ini adalah agar siswa siswi yatim piatu terus selalu bermotivasi dalam menuntut ilmu di sekolah ini, dan  bisa membuktikan  bahwa siswa siswi yatim piatu SMPN 2 Darangdan  akan menjadi orang --orang sukses di masa mendatang.,  Adapun bantuan ini merupakan kasih sayang dari teman-teman kalian, dari guru agar kalian bisa berbahagia dihari ini,

Dari wajahnya terlihat ,33 Siswa siswi  SMPN 2 Darangdan yang  yatim piatu itu tampak berbahagia dengan mendapatkan  bantuan berupa amplop dan beras yang  diterimanya . hal ini  sedikit  bisa mengurangi beban mereka dan ikut membahagiakan mereka .

Adapun dana yang dikeluarkan untuk mereka diambil dari iuran siswa- siswi, bapak ibu guru dan staf Tata usaha yang sudah merelakan sedikit hartanya di Jalan Allah dan bisa membantu membahagiakan siswa siswi yatim piatu yang ada di SMPN 2 Darangdan.

Dari kegiatan yang telah dilaksanakan di SMPN 2 Darangdan ini, dampaknya  baik sekali buat seluruh siswa siswi yang lain seperti  belajar berbagi dengan sesama sejak dari usia dini, ikut merasakan nasib menjadi siswasiswi yang ditinggal orang tua, dan memberikan kebahagiaan buat rang lain.

Momen ini selalu kita laksanakan setiap tahun, tujuannya agar siswa siswi membiasakan diri untuk belajar berbagi dengan sesama dan ikut merasakan bahwa ada sebagian kecil dari rizki kita yang kita terima/ makan ternyata  ada hak orang lain.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun