Mohon tunggu...
Rina Ihdal
Rina Ihdal Mohon Tunggu... Lainnya - Rina Ihdal

Bersyukur

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Kesadaran Masyarakat Akan Pentingnya Vaksin

10 November 2021   09:38 Diperbarui: 10 November 2021   09:57 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Covid 19 masih menjadi virus yang sangat ganas dan belum ada titik temu untuk cara menanggulanginya dengan instan. Pemerintah hanya mengimbau untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak, memakai masker, dan menghindari kerumunan. Namun beberapa bulan belakangan ini, pemerintah memiliki cara agar terhindar dari Covid 19 yakni dengan vaksin. Vaksin sendiri bukanlah obat atau ramuan yang membuat kita benar - benar terhindar dari Covid 19, namun merupakan sebuah upaya untuk membuat tubuh kita kenal dan kebal jika di kemudian hari kita terinfeksi virus Covid 19 ini. Jadi walaupun sudah vaksin, masyarakat tetap tidak boleh lengah untuk tetap selalu menerapkan protokol kesehatan.

Sayangnya, penerapan vaksin ini tidak langsung berjalan dengan mulus dan lancar. Masyarakat sempat menolak dan takut jika setelah di vaksin akan terjadi gejala gejala seperti Covid 19. Karena seperti yang mereka ketahui, penyuntikan vaksin ini adalah penyuntikan sebuah virus yang dimatikan, guna mengenalkan tubuh kita jika suatu saat terjaring vaksin Covid 19.

Upaya pemerintah ini di tentang dengan keras oleh masyarakat, sampai akhirnya beberapa bulan kemudian terdapat kebijakan bahwa untuk pergi ke suatu tempat diwajibkan memiliki kartu vaksin, yang mana hanya bisa di dapat jika kita sudah melakukan vaksin.

Dan benar, Masyarakat berbondong bondong mendaftarkan diri untuk bisa di vaksin. Banyak desa yang juga sempat kehabisan cairan vaksin baik dosis pertama ataupun dosis kedua. Tak disangka dengan adanya kebijakan yang dilakukan pemerintah ini membuat masyarakat takut dan resah jika nantinya tidak bisa bepergian ke suatu tempat.

Sampai sekarang bisa kita lihat, bahwa kasus Covid 19 semakin menurun. Nah, menurunnya kasus Covid 19 ini tidak bisa dipungkiri karena banyaknya masyarakat yang sudah di vaksin. Kesadaran masyarakat ini pun patut di acungi jempol, karena dengan tetap terus seperti ini, Indonesia pasti akan kembali sehat dan bisa beraktivitas seperti sedia kala lagi.

Salam sehat, semuanya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun