Mohon tunggu...
Bang Zirif
Bang Zirif Mohon Tunggu... Freelancer - Indonesia Lebih Baik

Internet Marketers, Pengamat Politik, Enterpreneur, Travellers. Memuji karyaMu dengan selalu Bersyukur

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Lulus Kuliah Mau ke Mana? Jadi Pengusaha? Kerja? Nikah? Nganggur?

28 April 2020   19:08 Diperbarui: 28 April 2020   20:48 396
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kuliah tidak penting?

Ini tergantung dari sudut pandang mana kita melihat. Saya sendiri setelah lulus sma tidak tahu alias bimbang akan melanjutkan kuliah kemana. Dalam pikiran saya, setelah lulus SMA harus masuk perguruan Tinggi favorit agar orang tua bangga. 

Saat awal-awal kuliah pun saya tiap hari menjadi mahasiwa kupu - kupu (Kuliah Pulang - Kuliah Pulang). Duduk dari pagi hingga sore, praktikum, mendengarkan dosen berbicara, tanpa saya tahu setelah lulus kuliah apa ilmu ini bisa untuk mendapatkan uang. 

Puncaknya semester 3, saya sudah mulai bosan melakukan hal yang sama tiap hari, akhirnya saya membeli dua ekor hewan piaraan untuk kemudian saya ternakkan, syukur alhamdulilah saya bisa mendapatkan uang tambahan dari hasil ternak tersebut. 

Saya mencoba mengikuti hal-hal baru selama di kuliah, seperti berjualan, belajar bisnis, meskipun terkadang tidak cukup waktu karena padatnya kegiatan kuliah, baik itu teori maupun praktikum. 

Kuliah itu tidak penting jika anda menganggapnya tidak penting, begitupun sebaliknya. Kuliah bukan hanya sekedar mempelajari ilmu materi kuliah, namun kuliah juga sebagai mendewasakan pemikiran kita.

Di bangku kuliah lah kalian akan menemukan berbagai pemikiran berbeda setiap orang, di bangku kuliah lah kalian akan mencoba memahami hidup kalian itu untuk apa, dibangku kuliahlah kalian akan dipertemukan dengan orang-orang yang mungkin sejiwa dengan anda, di bangku kuliahlah kalian akan menemukan partner dan relasi yang sangat berguna di masa depan. Sampai disini masihkah kita mengganggap kuliah tidak penting?

Mungkin kalian akan menjawab, bahwasanya beberapa orang sukses tanpa melalui jalur kuliah, jikapun mereka kuliah toh akhirnya mereka DO, mark zuxkenberg salah satunya.

Iya, memang ada beberapa yang tanpa lulus kuliah atau tanpa duduk dibangku kuliah mereka sukses, banyak pengusaha besar yang sukses dan kaya raya tanpa pendidikan kuliah, bahkan diantaranya hanya lulus sekolah dasar. 

Tapi yang patut diingat, tak sedikit orang-orang sukses juga lulus dari perguruan tinggi bahkan s3, sebuat saja Bapak alm. BJ Habibie. Banyak juga pengusaha-pengusaha sukses yang sudah lulus kuliah, meskipun terkadang bisnis yang dijalankan berbeda dengat teori materi saat kuliah.

Yang perlu diingat adalah kita bukan mereka, dan mereka bukan kita. Jalur rezeki orang berbeda-beda, Tuhan sudah sangat pas memberikannya, apapun yang kamu capai selama ini syukurilah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun