Berada di lingkungan budaya yang baru dan berbeda menjadi pengalaman dan tantangan yang tidak mudah untuk mahasiswa Indonesia dalam memahami serta sadar terhadap nilai-nilai budaya sendiri dan orang lain. Berpikiran positif harus selalu ditanamkan, bersikap tenang dan mampu menghormati budaya yang berbeda.Â
Meskipun terdapat keuslitan dalam memahami Bahasa Rusia, namun dengan pengetahuan, sikap dan perilaku yang menerima dengan positif akan lebih mudah dalam melakukan komunikasi lintas budaya dengan masyarakat yang memiliki latar belakang budaya yang berbeda.
Dari aspek lingkungan, Rusia juga berbeda dengan pandangan mahasiswa Indonesia sebelumnya. Rusia terutama kota Moskow dikatakan sangat bersih, tingkat kejahatan yang rendah, dan sedikit kasus pelecehan seksual. Meskipun Rusia dikenal dengan negara penghasil Vodka namun kasus orang yang mabuk dan membuat keributan di jalan tidak banyak diterlihat oleh mahasiswa Indonesia.
Apabila seseorang pergi ketempat yang memiliki latar belakang budaya yang berbeda, akan lebih baik untuk mencari tahu bagaimana pola hidup masyarakat setempat di negara tujuan. Informasi tersebut akan memudahkan dalam berbaur dan memahami budaya sehingga komunikasi lintas budaya dapat berjalan dengan efektif.Â
Hal yang sama dilakukan oleh mahasiswa Indonesia penerima program beasiswa yang akan berangkat ke Rusia. Sebelum berangkat, mahasiswa secara inisiatif mencari informasi terkait perbedaan suhu yang cukup tajam. Sehingga mahasiswa Indonesia dapat mempersiapkan dengan baik dan dengan mudah menyesuaikan diri dengan lingkungan yang baru di Rusia.
Terakhir, apabila ingin memahami perbedaan budaya dengan lebih baik dapat dilakukan dengan mengunjungi tempat-tempat bersejarah yang kental dengan nilai-nilai budaya dari negara tersebut. Mahasiswa program IISMA di Rusia mencoba memahami budaya Rusia dengan mendatangi museum yang ada di kota Moskow dan belajar mengenal budaya Renaissance. Kota Moskow juga dikenal sebagai kota modern yang masih memiliki banyak Gedung bersejarah dengan arsitektur gaya kuno yang artistik. Hiburan di kota Moskow yang mengandung nilai-nilai budaya juga didatangi mahasiswa Indonesia yaitu Bolshoi Theatre yaitu tempat pertunjukan opera.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H