Segala sesuatu pasti punya tujuan. Tuhan pasti punya tujuan menghadirkan "dia yang lain" ini ke dalam hidupmu. Dia menyukaimu, tapi tidak denganmu. Bagaimana kalau kamu mencoba menggali lebih dalam apa alasan kamu tidak menyukainya? Jika kamu tetap seperti itu, itu hakmu dan kamu yang menjalaninya.
Tuhan menghadirkannya dalam hidupmu bisa saja untuk dijadikan seorang teman yang baik
Saat kamu memilih untuk menghindari
Jangan menghindari dia hanya karena dia suka padamu. Apa salahnya dijadikan teman. Hargailah perasaannya. Pasti dia yang lain itu akan merasa sangat sakit, hanya karena rasa suka tapi malah dihindari. Hukum karma itu berlaku, mungkin saja nanti kamu akan rasakan bagaimana sakitnya jika orang yang kamu sukai menghindarimu.
Kamu bisa karena biasa
Jika kamu memilih untuk menjadikannya sebagai teman, dan melupakan rasa suka "dia yang lain" Â kepadamu, kamu bisa saja berteman baik dengannya. "kamu bisa karena biasa" bisa saja kamu pada akhirnya menyukainya karena kamu biasa bersama dengannya, lebih kenal tentangnya, serta menerima kekurangannya. Hanya masalah waktu. Waktu yang tepat pasti akan datang.
Oleh : Arifanus Apur
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H