Mohon tunggu...
rifanul rudianto
rifanul rudianto Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Saya adalah seorang freelacer, memiliki ketertarikan menjadi penusi konten, dan hobi membaca, sepak bola, dan bersepeda

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Memprihatinkan Perubahan Iklim Indonesia

25 Juli 2023   20:28 Diperbarui: 25 Juli 2023   20:40 712
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Meprihatinkan perubah iklim indonesia

Jika terus berlanjut dampak yang lebih memburuk akan tejadi berncana

PENDAHULUAN
Indonesia adalah negara kepulauan yang memiliki jumlah pulau terbanyak di dunia. Menurut Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), pada 2004 jumlah pulau di Indonesia adalah sebanyak 17.504 pulau. Pulau yang tidak berpenghuni ada sebanyak 6.000 pulau. Indonesia memiliki 5 pulau besar, yaitu Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua. Jika perairan antara pulau-pulau tersebut digabungkan, luas Indonesia adalah 1,9 juta mil2.

UNSUR IKLIM
Ada tiga faktor penting yang mempengaruhi iklim Indonesia. Pertama adalah posisi matahari yang berubah-ubah, yang kedua adalah wilayah Indonesia yang terdiri dari pulau-pulau. Hal ini menyebabkan iklim Indonesia umumnya bersifat menengah atau moderat. Factor ketiga, adalah terdapat gunung gunung yang tinggi di beberapa pulau di Indonesia seperti Sumatera, Jawa, Sulawesi, dan Iria Jaya. Hal inilah yang menyebabkan terjadinya perbedaan iklim yang jelas walaupun tempatnya bedekatan. Sebagai contoh semakin tinggi kita mendaki temperature udara semakin rendah. Sampai batas tertentu semakian ke atas curah hujan semakin banyak.

DAMPAK PERUBAHAN IKLIM DI INDONESIA
Meskipun naikanya suhu udara dan muka air laut terlihat kecil, dibeberapa tempat atau ekosistem atau masayarakat tertentu sangat rentan menghadapi perubahan tersebut. Kondisinya akan semakin buruk apabila kemampuan ekosistem atau masyarakat untuk beradaptasi dengan perubahan iklim rendah. Peningkatan suhu yang tinggi jika terjadi pada daerah dataran tinggi, akan menimbulkan beberapa perubahan lingkungan global yang berkaitan dengan pencairan es di kutub, distribusi vegetasi alami, dan keanekaragaman hayati. 

Sementara itu, produktivitas tanaman di daerah tropis atau lintang rendah akan terpengaruh, distribusi hama dan penyakit tanaman dan manusia. Peningkatan suhu akan merubah pola dan distribusi curah hujan. Kecenderungannya adalah daerah kering akan menjadi makin kering dan daerah basah menjadi makin basah sehingga akan terganggunya kelestarian sumberdaya air.  

PENYEBAB
Perubahan iklim di Indonesia sebagian besar dipengatuhi oleh ulah dan aktivitas manusia seperti urbanisasi, deforestasi, industrialisasi, dan oleh aktivitas alam seperti pergeseran kontinen, letusan gunung berapi, perubahan orbit bumi terhadap matahari, noda matahari dan El- Nino.


AKTIVITAS MANUSIA YANG BERDAMPAK PADA IKLIM
Peningkata jumlah penduduk, pembangunan dan perkembangan kota, pertumbuhan industri, kepadatan lalu lintas, deforestasi. Interaksi antara urbanisasi, perkembangan kota, industri, lalu lintas, kehutanan, pertania. akhir-akhir ini telah banyak diperbincangkan baik secara nasional, regional, maupun internasional. Perkembangan kota menyebabkan lapisan atmosfer di atasnya menjadi tercemar oleh partikel debu atau asap kendaraan bermotor dan pembakaran domestic. Pertikel ini akan naik konsentrasinya pada musim kemarau dan menurun pada musim hujan. Partikel debu dan asap dapat menaikkan suhu udara di atas kota dan mencemari udara di sekitarnya.

 

UPAYA PEMERTINTAH
Dalam Konferensi Tingkat Tinggi Climate Adaptation Summit (KTT CAS) 2021, Presiden Jokowi menyerukan empat langkah strategis untuk menangani perubahan iklim. Pertama, memastikan seluruh negara berkontribusi bagi penanganan perubahan iklim. Kedua, menggerakkan potensi masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran dalam menangani dan melakukan aksi terkait perubahan iklim. Ketiga, penguatan kemitraan global dengan memprioritaskan kerja sama peningkatan kapasitas dalam menghadapi perubahan iklim bagi negara-negara di kawasan Pasifik. 

Keempat, terus melanjutkan pembangunan hijau agar menjadikan dunia yang lebih baik. Selain itu, Indonesia telah melakukan beberapa upaya dalam menangani perubahan iklim yang terjadi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun