"Bersama komunitas lain dan organisasi kepemudaan yang ada kami adakan santunan bagi anak yatim di Kampung Babakan ini. Harapan kedepan supaya bisa mengadakan kegiatan lainnya yang bersifat sosial maupun edukasi agar kualitas SDM di Kampung Babakan ini lebih berkembang lagi demi kemajuan bersama."tuturnya kepada penulis, Sabtu (29/08).
Yopi Irawan (25), Wakil Karang Taruna Desa Bojong Koneng turut memberikan statement yang positif. Dalam keterangannya ia mengapresiasi penuh dan berterima kasih kepada komunitas yang turut andil membantu.Â
Dalam mewujudkan program Karang Taruna Desa Bojong Koneng untuk membina dan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Desa Bojong Koneng mereka bekerjasama dengan komunitas Taruna Cemerlang, komunitas bentukan asli pemuda/i warga Bojong Koneng, guna meningkatkan kualitas SDM di Desa Bojong koneng ini.
"Alhamdulillah dengan adanya peringatan 10 Muharam ini, dari Taruna Cemerlang dan terkhusus dari Karang Taruna sedikit bisa membantu anak yatim ini. Dan turut terimakasih kepada komunitas lainnya yang turut membantu."tuturnya.
Masih ungkap Yopi, ia berharap semoga kegiatan kedepannya semoga bisa mencakup satu desa karena hari ini hanya mampu mencakup satu RW 07 saja. Agar manfaat dari program dan kegiatan yang ada menyebar merata di desa ini.Â
"Untuk kegiatan selanjutnya mudah-mudahan bisa mencakup satu Desa agar manfaat menyebar merata."harapnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H