Permainan "The Reds" pada babak pertama terlihat sangat kacau, tim arahan dari Jrgen Klopp terlihat kesulitan untuk mengembangkan permainan mereka dan harus kebobolan 2 gol
Lini pertahanan Liverpool pun banyak melakukan kesalahan. Gol kedua dari Real Madrid pun tercipta karena kesalahan dari bek Liverpool. Trent Alexander-Arnold melakukan kesalahan yang fatal sehingga bola meluncur kepada Marco Asensio dan berhasil mencetak gol keduanya.
Vinicius Junior
Dibalik kemenangan besar Real Madrid atas Liverpool tidak luput dari penampilan apik yang disuguhkan Wonderkid asal Brazil, Vinicius mencetak dua gol (Brace) ke gawang Liverpool kawalan Alisson Becker.
Brace dari Vinicius Junior mengakhiri perlawanan Liverpool di stadion Alfredo di Stefano. Vinicius junior mencatatkan namanya pada menit 27 dan 65, sementara 1 gol yang lainnya oleh Marco Asensio.
Dua gol dari wonderkid kelahiran tahun 2000 ini sekaligus mengakhiri puasa gol dalam 5 pertandingan terakhir bersama Real Madrid. Vinicius terakhir mencetak gol saat melawan Real Sociedad pada pekan 25 La Liga. Saat itu pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1.
Duo Midfielder Madrid
Kemenangan Real Madrid dan brace dari Vinicius Junior juga tak luput dari peran gelandang milik Real Madrid. Tony Kross dan Luka Modric masing-masing mencetak 1 Asissts. Kedua gelandang milik milik Real Madrid berperan besar mengatur serangan.
Kedua mildfielder dari real madrid tersebut tampak lebih dominan dalam memenangkan pertarungan di lini tengah dibandingkan Liverpool
Bekal Untuk Leg Kedua
Kemenangan Real Madrid atas tamunya Liverpool menjadi bekal yang sangat berharga bagi Tony Kross dan kawan-kawan.