2. Permainan Gobak Sodor
Permainan selanjutnya adalah Gobak Sodor atau permainan Bentengam, permainan ini melibatkan dua orang kelompok. Di masing-masing kelompok ada yang ditugaskan untuk menjaga benteng dan kelompok yang satunya ditugaskan untuk menerobos benteng tersebut.
Oleh karena itu, untuk melakukan permainan gobak sodor atau bentengan dibutuhkan lebih dari 4 orang yang kemudian dibagi dua. Pembagian kelompok ini biasanya menggunakan cara suit ataupun hompimpa.
Inti dari permainan ini sebenarnya simple. Kelompok yang ditugaskan menjaga benteng dituntut untuk menjaga benteng yang telah di beri garis. Sedangkan kelompok yang lain ditugaskan untuk menerobos benteng dan jangan sampai tertangkap oleh penajaga benteng.
3. Permainan tradisional Engklek/ingkling
Permainan ketiga adalah Engklek atau ingkling, permainan ini termasuk permainan yang sangat digemari pada masanya terutama bagi anak anak perempuan. Permainan ini sering dimainkan di seluruh wilayah Indonesia walaupun dengan nama yang berbeda beda, hingga saat ini permainan engklek merupakan permainan yang masih sering dimainkan oleh anak-anak.
Sebenarnya permainan tradisional engklek ini bisa dimainkan oleh anak laki-laki maupun perempuan. Permainan ini pun bisa dilakukan sendiri. Namun akan lebih menyenangkan dilakukan oleh beberapa anak sekaligus.
Cara memainkan permainan tradisional ini cukup mudah, pertama dengan menggambar kotak kotak di tanah ataupun di lantai biasanya dengan menggunakan kapur. Akan lebih menyenangkan bila dimainkan di tanah dengan permukaan yang rata.
4. Permainan Ular Tangga