Mohon tunggu...
Rie Etha
Rie Etha Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Kreasi Bento bersama Ladiesiana dan Danamon Lebih

3 September 2018   19:45 Diperbarui: 3 September 2018   20:03 397
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ada Apel, Tomat... dadar telurDokpri

Halo selamat malam

Perkenalkan saya Mama Anes dan putri saya Zill. 

Malam ini saya ingin menyampaikan bahwa saya sangat bahagia karena saya mendapat ilmu yang luar biasa, yaitu berkreasi membuat bento. Sabtu kemarin tanggal 1 September, saya bersama teman saya Miss Maria sangat menikmati kegiatan berkreasi membuat bento ini. 

Kompasiana
Kompasiana
Jujur saja, awalnya saya tidak tau apa itu bento. Dengan rasa ingin tahu saya mengikuti acara dan akhirnya terjawab sudah bahwa bento adalah kreasi membuat menu dan karakter untuk bekal makanan anak kita. Caranya mudah dan gampang asal mau kreatif. Saya jadi tahu bagaiman cara berkreasi memberikan bekal makanan anak yang gak perlu mahal yang penting sehat dan menarik. Menu lengkap dengan sayuran, buah, karbohidrat dan protein yang mudah didapat. 

Ada Apel, Tomat... dadar telurDokpri
Ada Apel, Tomat... dadar telurDokpri
Contoh sayur dan buah yang dipakai dalam membuat kreasi bento kemarin adalah apel, tomat, selada dan brokoli. Menurut narasumber dalam acara, setidak sukanya anak pada sayur dan buah pastilah ada satu jenis paling sedikit sayur atau buah yang disukainya. Tinggal divariasikan saja. 

Untuk lauknya bisa diisi dengan telur dadar yang diiris dan dibentuk seperti bunga bunga, ditambah irisan sosis membentuk pita, untuk karakter Minnie, dan juga chicken karaage/nugget. 

Sebagai varian protein ditambahkan keju, yang dipotong dan dibuat sebagai wajah Mickey dan Minnie. 

Nasi sebagai sumber tenaga, dikepal lalu dibungkus nori membentuk kepala dan dua telinga. 

Dokpri
Dokpri
Acaranya meriah dan banyak ibu ibu dan anak anak. Selesai belajar berkreasi dengan bento, walaupun tidak menang saya senang bisa membawa pulang kotak bekal makan siang LockNlock. 

Dokpri
Dokpri
Kata teman saya, Miss Maria acara ini terselenggara bekerja sama dengan bank Danamon. Iya sih memang dijelaskan juga bahwa emak emak perlu bisa hemat dan menabung. Danamon menyediakan tabungan Danamon Lebih. Maksudnya nabung yang berbonus e-voucher Blibli. Bli bli kan juga menyediakan kotak bekal LockNlock. Jadi bersama LockNlock bisa hemat uang makan siang dengan bawa bekal dari rumah. 

Saya sangat setuju bahwa sebagai emak emak kita harus hemat dan kreatif agar anak anak dan suami jadi bahagia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun