Pertengahan juli 2022,Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melepas  44 kelompok Kuliah Kerja Nyata - Terpadu (KKN-T) ke berbagai desa di Kabupaten Sidoarjo. Ada yang berbeda dari KKN tahun ini.  Jika biasanya pemerintah desa menjadi mitra utama dari program KKN UMSIDA,namun untuk kali ini mitra KKN-T UMSIDA adalah Ranting'Aisyiyah Muhammadiyah, 'Aisyiyah sendiri merupakan organisasi perempuan yang dimiliki oleh Muhammadiyah dimana di dalamnya terdapat amal usaha yang dimilki seperti pendidikan dan Kesehatan.  Sebanyak 44 kelompok di sebar ke seluruh ranting 'Aisyiyah yang berada di Kabupaten Sidoarjo
Kelompok 43 yang terdiri dari 15 mahasiswa mendapat tempat KKN-T di ranting 'Aisyiyah Desa Ketegan Kecamatan Taman. Kecamatan taman khususnya Desa Ketegan merupakan wilayah padat penduduk dengan mayoritas penduduknya bekerja sebagai pekerja buruh dan berdagang. dekatnya Desa Ketegan dengan wilayah industri seperti  Waru dan Berbek serta berbatasan langsung dengan Kota Surabaya,Menjadikan desa ketegan minim akan lahan pertanian dan Perkebunan. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi kelompok 43 dalam menyusun program KKN-T.
Minimnya sumber daya alam,membuat fokus utama KKN-T di ranting 'Aisyiyah ketegan lebih fokus kepada pemberdayaan sumber daya manusia. Hal ini Sesuai dengan judul KKN-T Kelompok 43 yaitu "Pemberdayaan Sumber Daya Manusia melalui Program Pendidikan dan Program UMKM" dengan Bersinergi bersama ranting aisyiyah ketegan,kelompok 43 berupaya mengembangkan program UMKM milik masyarakat ranting dan Mengembangkan amal usaha aisyiyah di bidang Pendidikan dalam hal ini lembaga pendidikan taman kanak-kanak (TK).
Selain minim akan sumber daya alam sebagian besar masyarakat diranting aisyiyah ketegan juga minim akan literasi teknologi. maka bukan tanpa alasan bila pada KKN-T kali ini kelompok 43 memanfaatkan kemajuan teknologi sebagai upaya mengurai permasalahan minimnya pengetahuan teknologi.
Berikut program kerja KKN T Kelompok 43 Ranting 'Aisyiyah Desa Ketegan :
Pertama,Branding produk UMKM melalui platform marketplace
Kedua,Branding lembaga pendidikan taman kanak-kanak melalui sosial media (IG,FB,Blog)
Ketiga, Membuat brand serta menciptakan produk UMKM
Keempat,Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui seminar sosial media,kewirausahaan dan komunikasi serta uji keterampilan berpidato bagi anak-anak TK aisyiyah
Dengan berbagai program kerja yang ada diharapkan dapat menghasilkan pelaku usaha kecil yang handal dalam menciptakan perekonomian serta dapat menciptakan sumber daya manusia yang cakap dalam berteknologi dan juga percaya diri dalam berkomunikasi. Karena sejatinya hanya manusia berkualitas yang dapat memberi dampak kesejahteraan bagi masyakarat lainnya. Dengan begitu Kehadiran mahasiswa sebagai agent of change akan benar terbukti bersamaan dengan "pengakuan" dari masyarakat yang berdampak.