Mohon tunggu...
Rido Nababan
Rido Nababan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Creative Copywriter | Content Writer | Teacher

Hanya menuliskan pikiran dan perasaan melalui tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Contoh Program Kerja Kampus Mengajar yang Kreatif dan Inovatif di Sekolah

28 November 2023   20:59 Diperbarui: 28 November 2023   21:06 1787
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Halo Sobat Merdeka!

Mengenal Kampus Mengajar

Pendidikan adalah tonggak pembangunan sebuah negara, memainkan peran penting dalam membentuk generasi yang cerdas, kreatif, dan berdaya saing. Namun, tantangan dalam mencapai pendidikan berkualitas merata di seluruh penjuru negeri, terutama di daerah-daerah terpencil, masih menjadi kenyataan yang perlu diatasi. Salah satu langkah inovatif dalam mengatasi permasalahan ini adalah Program Kampus Mengajar, yang merupakan bagian dari MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka). Program Kampus Mengajar bertujuan untuk membantu mengatasi ketimpangan pendidikan di daerah-daerah terpencil, terutama di tingkat SMP dan SD. Para mahasiswa yang terlibat dalam program ini memiliki kesempatan untuk mengabdi di sekolah tersebut kurang lebih selama 6 bulan. Program ini bukan hanya memperkuat kualitas pendidikan di daerah yang membutuhkan, tetapi juga memberikan peluang mahasiswa untuk berkontribusi secara langsung dalam meningkatkan akses pendidikan yang berkualitas.

Nah, bagi kalian yang berminat dan ingin ikut serta dalam program Kampus Mengajar bisa klik di bawah ini yaa:

Daftar Kampus Mengajar

Dalam menyusun program kerja pada laporan awal kampus mengajar, ada tiga point utama yang harus diperhatikan. Pertama, program untuk membantu atau berkolaborasi dengan guru dalam proses pembelajaran di kelas. Kedua, program untuk membantu guru dan siswa dalam beradaptasi dengan teknologi. Ketiga, program untuk membantu mengelola atau memperbaiki administrasi sekolah atau guru. Nah, berikut ini rangkuman Contoh Program Kerja Kampus Mengajar yang Kreatif dan Inovatif di sekolah.

Contoh Program Kerja Kampus Mengajar yang Kreatif dan Inovatif di Sekolah

1.  Pengembangan Materi Pembelajaran Interaktif

Contoh: Membuat modul atau materi pembelajaran online/offline dengan menggunakan Microsoft PowerPoint, MS.Word, video pembelajaran, gambar ilustrasi buku pelajaran, infografis pembelajaran, poster, peta/globe, film dokumenter dan media interaktif lainnya untuk memudahkan pemahaman siswa.

2.  Pelatihan Penggunaan Teknologi bagi Guru dan Siswa

Contoh: Mengadakan seminar atau workshop untuk melatih guru dan siswa dengan memanfaatkan situs google dan aplikasi seperti Google Form, Google Classroom, Google Meet, Google Sites, aplikasi Zoom, Youtube, pelatihan membuat sistem aplikasi perpustakaan digital sekolah, pembuatan e-book, pembuatan website sekolah, dan penggunaan teknologi lainnya yang bermanfaat bagi guru dan siswa.

3.  Peningkatan Literasi dan Numerasi bagi Siswa

Contoh: Mengadakan kelas tematik dengan kegiatan membaca buku, mendongeng, penulisan cerita pendek untuk memupuk minat baca siswa, menggunakan aplikasi atau permainan matematika interaktif yang membuat belajar matematika lebih menyenangkan, diskusi buku, pojok baca dan kelas mentoring MIPA, serta memberikan bimbingan khusus dalam literasi dan numerasi bagi siswa yang mengalami kesulitan membaca, menulis dan berhitung.

4.  Pengelolaan Administrasi Sekolah yang Efisien

Contoh: Membantu administrasi sekolah dalam pengelolaan data siswa, penilaian siswa, absensi siswa, pengarsipan, merapihkan buku-buku di perpustakan, mendukung pengaturan sekolah atau membuat penjadwalan kegiatan sekolah. Pengelolaan administrasi sekolah tersebut bisa dikelola dengan cara berbasis digital atau secara manual.

5.  Peningkatan Kebersihan Lingkungan Sekolah dan Gaya Hidup Sehat

Contoh: Menginisiasi program kebersihan dengan melibatkan siswa dalam membersihkan kelas, area sekitar sekolah, mengadakan edukasi tentang pentingnya menjaga kebersihan, mengadakan seminar atau workshop mengenai pola makan sehat, olahraga, menyelenggarakan klinik kesehatan berkala di sekolah serta pencegahan penyakit untuk siswa dan guru.

6.  Pengembangan Kelas Seni Kreatif bagi Siswa

Contoh: Mengadakan kelas seni yang kreatif, seperti seni lukis, musik, bernyanyi atau tarian. Mengadakan pertunjukan seni di kegiatan pramuka, dan kegiatan lainnya untuk mengembangkan bakat seni siswa.

Demikian contoh program kerja Kampus Mengajar yang bisa kalian lakukan selama kurang lebih 6 bulan mengabdi di SD dan SMP. Nah, kira-kira sudah ada bayangan dan tidak perlu bingung lagi ya mau menyusun program kerja apa di sekolah sasaran nanti.

Semoga artikel ini dapat membantu Sobat Merdeka yang sedang menunggu pengumuman untuk lolos seleksi program kampus mengajar angkatan selanjutnya ya! Jangan lupa salin tautan dan bagikan ke media sosial kalian. Semangat guys!

#KampusMengajar #MBKM

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun