Membibit Cinta
Dimulai dari menabur kebaikan
Menanti penuh harap
Menyemai dengan doa
Berserah pada-Nya
Baik tumbuh atau tidak itu kehendak-Nya
Ia bertumbuh
Jiwa bahagia degup berpacu
Dalam hati ingin ia besar
Melihatnya menjulang sedikit demi sedikit
Tiap harinya
Aku belajar
Dari tunas kecil yang sudah memberi kebahagiaan
Masih lama kiranya ia bersemi
Jauh mungkin saatnya ia berbuah
Tapi bukan itu
Ia membagikan sebuah energi
Kekuatan untuk memulai hari
Meski kecil meski ringkih
Ia mengajarkan bahwa meniti itu baik
Ia menandai waktu itu berjalan tak diam
Melihatnya tumbuh saja sudah menyenangkan
Bahwasanya ada kehidupan baru yang dimulai
Ia mungkin sakit atau mati
Tapi bukan itu
Ia mengajarkan untuk selalu mencoba lagi
Menyongsong mentari dengan energi
Bahwa esok mungkin kita berjumpa lagi
Aku hidup dari mati
Aku berjuang lagi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H