Sedekah, berasal dari Bahasa Arab, (Baca: sadaqah)
Yang secara umum artinya:
derma, kebaikan, kebajikan, kelapangan
Kalau kita ingin bersedekah, berarti kita mau berderma, berbuat kebaikan
Mengerjakan kebajikan atau kelapangan
Titik!
Dengan kata lain
Bila kita bersedekah, seharusnya tidak perlu bersyarat
Tanpa embel-embel dengan berbagai harapan
Ingin mendapatkan imbalan ini atau itu
Apalagi dengan mengaharapkan balasan berlipat ganda
Setiap pagi Subuh
Ada orang tua yang rajin bersedekah
Memasukkan sejumlah Rupiah ke kotak amal
Di masjid tidak jauh dari rumah
Aku sempat berfikir
Orang itu luar biasa
Meski bukan orang kaya
Karena dari motornya saja kelihatan buluk
Penampilan kemejanya juga tidak muluk-muluk
Yang aku banggakan
Konsistennya dalam bersedekah
Mungkin tidak banyak jumlahnya
Namun kesediaannya berderma
Pasti dicatat
Oleh malaikat-malaikatNya
Semoa aku bisa segera seperti dia
Bukan kayak beberapa pejabat
Yang berbuat kebajikan di depan kamera
Yang kadang membuat kita jadi salah sangka
Apakah hanya karena ada wartawan
Atau memang didorong oleh ketulusan
Iya kalau diambil dari duit hasil tabungannya
Kalau dana yang disumbangkan itu milik negara?
Namun aku tidak mau keburu berburuk sangka
Bisa jadi sang pejabat ingin menyampaikan pesan
Bahwa sedekah, tetap sedekah
Mau secara diam-diam ataupun terbuka
Tidak masalah
Anyhow
Allah lebih suka sedekah yang tidak terlihat orang
Ibarat tangan kanan memberi
Memang sudah sepatutya demikian
Jika mau bersedekah
Tidak boleh ada pamrih
Tidak boleh ada agenda tersembunyi
Sedekah ya sedekah
Titik!
Makassar, 13 December 2021
Ridha Afzal
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H