Mohon tunggu...
RICKY SAFRIJAL
RICKY SAFRIJAL Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Jangan Pernah Menyerah

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

8 Kuliner Khas Banten Lengkap dengan Resep Penyajiannya, Yuk Baca

5 Juli 2022   14:19 Diperbarui: 5 Juli 2022   14:24 1353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dok. liring_bethari-nasi bakar sumsum

Cara membuatnya : siapkan beras ketan lalu rendamlah semalaman lalu cucilah sampai bersih lalu masukan pada wadah dan kukuslah sampai matang lalu angkat. Siapkan wadah lalu masukan pada 3 wadah lalu berilah perasa makanan sembari menunggu sampai dingin. 

Hamparkan ketan pada wadah yang bersih sehingga tidak menggumpal lalu jemurlah selama 2 hari sampai terlihat kering lalu angkat. Siapkan minyak goreng lalu masaklah sampai matang dan mengembang lalu angkat. 

Membuat karamelnya : masukan gula pasir pada wajan lalu masak dengan api kecil sampai mengental dan larut lalu angkat dan lumuri pada adonan yang sudah di goreng sampai merata. Siapkan wadah lalu potong sesuai ukuran dan gipang khas Banten siap disajikan.

dok. liring_bethari-nasi bakar sumsum
dok. liring_bethari-nasi bakar sumsum
6. Kuliner Khas Nasi Bakar Sumsum

Nasi bakar sumsum merupakan makanan khas Banten yang memiliki manfaat kaya akan karbohidrat yang menjadi kuliner populer di Banten. Berikut resep dan bahan-bahan dalam membuat nasi bakar sumsum khas Banten sebagai berikut. 

Bahan-bahannya : 4 batang serai gepuk, 6 lembar daun jeruk purut, 6 buah cabe rawit iris, 1200 gr nasi putih, 50 gr daun kemangi, daun pisang, 1/2 sdt garam dan 5 sdm minyak goreng. 

Bumbu nasinya : 5 siung bawang putih, 12 butir bawang merah, 6 buah cabe merah keriting dan 1 sdt merica butir. Bumbu sumsumnya : 4 siung bwang putih, 4 batang serai, 4 lembar daun jeruk purut, 2 cm jahe halus, 300 gr sumsum, 100 ml air dan 2 sdm minyak goreng. 

Cara membuat nasinya : siapkan wajan lalu panaskan minyak secukupnya masukan bumbu halus bersama serai, daun jeruk, dan cabe rawit sampai wangi. Tambahkan nasi, garam dan kemangi lalu aduk kembali sampai rata lalu angkat dan sisihkan. 

Bahan sumsumnya : siapkan wajan lalu tuang minyak goreng secukupnya masukan bawang putih, daun jeruk, jahe dan serai lalu tumislah sampai wangi lalu tambahkan sumsumnya lalu aduklah sampai rata dan tambahkan air secukupnya dan aduk kembali sampai sumsum matang lalu angkat. 

Siapkan daun pisang lalu masukan nasi secukupnya dan ratakan, tambahkan sumsumnya lalu gulunglah membentuk lontong dan sematkan pada kedua ujung lalu lalukan sampai semuanya habis dan panggang atau bakar nasi sampai beraroma wangi dan angkat. Siapkan wadah lalu ambil nasi bakar sumsum secukupnya dan nasi bakar sumsum khas Banten siap disajikan.

dok. bebadog.bae-ketan bintul
dok. bebadog.bae-ketan bintul
7. Kuliner Khas Ketan Bintul


Ketan bintul merupakan makanan khas Banten dengan berbahan dasar ketan dengan taburan serundeng yang disangrai dengan bumbu rempah. Berikut resep dan bahan-bahan dalam membuat ketan bintul khas Banten sebagai berikut. Bahan-bahannya : 250 gr ketan beras lalu rendamlah selama 3 jam, 125 ml santan, 1 lembar daun pandan, 1/2 kelapa parut, dan garam secukupnya. 

Bahan serundengnya : 3 butir bawang merah halus, 2 siung bawang putih halus, 3 buah cabe merah halus, 2 buah cabe rawit merah halus, 2 lembar daun jeruk, 1 batang serai, 1/2 sdm gula merah halus, dan 1 sdm garam. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun