Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Ajari Anak Menabung #DibikinSimpel dan #AntiRibet, dari Angpao Lebaran Juga Bisa

6 Juni 2019   23:41 Diperbarui: 7 Juni 2019   00:28 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Belajar menabung perlu diajarkan secara dini. Dari tabungan di celengan, bisa ditingkatkan dalam bentuk tabungan bank khusus pelajar yakni SimPel (dok.windhu)

Tabungan pelajar SIMPEL dicetuskan oleh pemerintah dan dijalankan oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Produk SimPel ini membantu orang tua untuk mengajarkan perencanaan keuangan kepada anak. Presiden Jokowi meluncurkan produk tabungan ini pada tanggal 14 Juni 2015

SimPel merupakan singkatan dari Simpanan elajar, yaitu tabungan anak yang diciptakan khusus untuk kalangan pelajar. Tabungan diterbitkan secara nasional oleh bank-bank di Indonesia. 

Persyaratan untuk memilki SimPel benar-benar #DibikinSimpel dan #AntiRibet. Semuanya mudah dan sederhana, disertai dengan fitur yang menarik. Simpel ditujukan sebagai edukasi dan inklusi keuangan untuk mendorong budaya menabung.

Dengan membuka tabungan pelajar SimPel, anak-anak akan mendapatkan pengalaman belajar untuk membangun budaya gemar menabung dan melatih mengelola keuangan mereka sendiri.

Dengan belajar menabung, anak-anak akan mengenal perencanaan keuangan seja dini, menjadi melek menabung, sehingga tumbuh kebiasan jika menabung bukanlah suatu keterpaksaan atau keharusan,melainkan gaya hidup.

Saat baru dibuka, 8 bank umum konvensional  (Bank Mandiri, BNI, BRI, BCA, BTN, Bank Permata, Bank BJB dan Bank Jatim) dan 6 bank umum syariah (Bank Muamalat, Bank Syariah Mandiri, BRI Syariah, BNI Syariah, BCA Syariah dan Bank Panin Syariah).

Tabungan Simpel bebas biaya administrasi. Setoran awal minimal Rp 5 ribu. Anak akan mendapatkan buku tabungan dan kartu ATM atas nama anak. Syaratnya dengan  mengisi form aplikasi pembukaan rekening, dan melampirkan identitas orangtua (KTP/SIM/Paspor), serta melampirkan Akte Kelahiran//Kartu Keluarga.

Dengan adanya buku tabungan atas nama anak, maka anak akan merasa bangga, timbul rasa pemilikan dan diharapkan semakin gemar menabung. Mengumpulkan uang sedikit demi sedikit uang bisa terkumpul.

Seperti lagu lawas Menabung yang dinyanyikan Saskia dan Geovany.

Bing beng bang. Yuk kita ke bank. Bang bing bung. Yuk kita nabung. Tang ting tung hey. Tau tau kita nanti dapat untung

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun