Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Bening Bayam Jagung Kuning, Sajian Sehat dan Praktis untuk Santap Sahur

13 Mei 2019   22:59 Diperbarui: 13 Mei 2019   23:22 54
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tahu, selain bisa diungkep, bisa juga diolah dalam berbagai masakan. Hanya digoreng pun enak (dok.windhu)

Menyiapkan menu untuk santap sahur itu jadi tantangan tersendiri. Selain harus bisa memenuhi asupan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh, makanan yang disediakan harus bisa memancing selera untuk menyantapnya di kala sahur.

Waktu menunjukkan pukul. 3.30, saat mata menangkap jam di dinding. Bergegas dengan mata masih mengantuk, segera bangun.  Masih ada waktu untuk bantu memasak di dapur. Setelah itu bersama-sama  duduk santap sahur sebelum imsak.

Meski memasak membutuhkan waktu, untunglah segala sesuatunya untuk menyiapkan menu sahur sudah dipersiapkan sejak malam sebelum tidur. Sejak dulu, ibu selalu mengajarkan agar segala sesuatu terkait kebutuhan sahur sudah ada.

Langkah supaya tidak ribet memasak santap sahur. 

1. Menyiapkan Bumbu 

Bumbu-bumbu, seperti bawang merah, bawang putih, dan lainnya sudah dikupas. Bisa dicicil melakukannya, misal setelah salat tarawih. Disimpan dalam wadah yang rapi, bumbu yang sudah bersih itu bisa langsung digunakan jika ingin memasak. Meski terkesan sepele, mengupas dan menghaluskan bumbu cukup menghabiskan waktu.

Jika memiliki waktu luang, bisa juga membuat bumbu halus yang siap untuk digunakan buat masak, seperti bumbu merah dan bumbu kuning. Siap masak, ya siap bumbu.

2. Menyiapkan sayuran

 Sayur-sayuran yang akan dimasak pun juga sudah dipotong-potong dan dibersihkan. Memotong sayuran, mengupas bahan, dan mencuci sayuran juga membutuhkan waktu yang tidak sedikit.

3. Mengungkep  

Teknik mengungkep untuk menu santap sahur sangat penting untuk dilakukan dan dipraktekkan. Semua bahan berunsur protein bisa diungkep, mulai dari ayam, ikan, tahu, dan tempe. Dengan diungkep dengan bumbu di atas api kecil selama 30-45 menit, bahan-bahan ini siap untuk digoreng.

Anggaplah sebagai stok untuk memenuhi unsur protein santap sahur. Disimpan di kulkas, bumbu yang masuk ke dalam ayam ungkepan, misalnya justru menjadi semakin meresap. Jika dibutuhkan, tinggal digoreng saja dengan menggunakan minyak panas.   

Tahu, selain bisa diungkep, bisa juga diolah dalam berbagai masakan. Hanya digoreng pun enak (dok.windhu)
Tahu, selain bisa diungkep, bisa juga diolah dalam berbagai masakan. Hanya digoreng pun enak (dok.windhu)

Santap Sahur Itu Harus

Menyediakan sajian untuk santap sahur yang sehat dan anti ribet, menurut saya  tidak lepas dari kemauan untuk meluangkan waktu menyiapkan bumbu dan bahan sebelum tidur.

Kenapa? Soalnya jarak bangun tidur dengan waktu bersantap, dan waktu imsak tidak lama. Santap sahur tidak bisa ditinggalkan. Santap sahur adalah kewajiban bagi setip muslim yang akan menunaikan ibadah puasa.

Jadi, seandainya terlambat bangun saat ramadan karena kelelahan, tidak pernah ada kata terlambat untuk memasak buat sahur. Memasak tidak akan membutuhkan waktu yang lama jika bumbu dan bahan bahan untuk masak sudah tersedia.

Berbeda halnya kalau untuk masak sahur, segala sesuatunya masih belum siap, pasti akan keteteran. Dalam santap sahur, tetap harus memenuhi unsur 4 sehat 5 sempurna. Ada karbohidrat, sayuran, protein, dan vitamin.

Memang, menyantap makanan sahur memang lebih baik sayur-sayuran yang dimasak sendiri. Namun ibu selalu mengajarkan untuk selalu menyiapkan makanan kemasan sebagai bahan makanan 'berjaga-jaga'.

Misalnya saja, jika waktu benar-benar tidak ada ataupun hal lainnya. Makanan olahan yang siap dimanfaatkan, seperti  nugget, sosis, sarden, abon,roti,  bahkan mie instan. Semua ini bisa ditambah dengan sayur  saat  memasaknya. Terkadang, di rumah juga menyiapkan teri kacang  yang kuat disimpan di kulkas dalam jangka waktu cukup lama.

Makanan berkuah seperti sup dengan brokoli rasanya enak untuk santap sahur (dok.windhu)
Makanan berkuah seperti sup dengan brokoli rasanya enak untuk santap sahur (dok.windhu)

Sajian Sehat dan Praktis

Mengenai resep sajian sehat dan anti ribet untuk santap sahur,  jumlahnya cukup banyak dan bisa dijadikan variasi. Namun, keluarga saya sangat  suka dan lebih memilih untuk makan yang berkuah saat sahur.

Selain segar, sayur berkuah yang disajikan dengan hangat bisa menggugah selera orang untuk makan. Ditambah dengan nasi yan juga hangat, semangat untuk makan sahur  muncul sehingga lebih kuat untuk menjalankan ibadah puasa. 

Sajian berkuah untuk santap sahur di  rumah yang biasanya menjadi menu favorit adalah sayur bening. Berbagai sayuran hijau bisa dibening, misalnya saja bening bayam, bening pucuk daun labu, dan bening oyong.

Selain sayuran hijau itu, ada yang sajian lebih beraneka warnanya dan menggunakan sejumlah bahan sayuran, seperti sayur sop ayam dan sup bakso. Selain itu, aneka soto terutama kuah bening juga sering menjadi pilihan orang rumah untuk santap sahur.

Untuk saat ini, saya ingin berbagi resep bening bayam jagung kuning untuk sahur. Membuatnya sebentar sekali. Praktis dan  tidak sampai 15 menit. Tentu saja dengan catatan, semua bahan dan bumbu sudah disiapkan sebelumnya.  

Bening Bayam, sajian sehat dan praktis. Hanya membutuhkan beberapa menit saja untuk membuatnya. (dok.windhu)
Bening Bayam, sajian sehat dan praktis. Hanya membutuhkan beberapa menit saja untuk membuatnya. (dok.windhu)

Resep Bening Bayam Jagung Kuning

Untuk membuat sayur bening bayam jagung kuning sangatlah sederhana.  Nyaris setiap rumah pun sudah pernah membuatnya. Membeli bahan dan bumbunya pasti selalu ada di tukang sayur.

Bahan : air,  1 atau 2 ikat bayam hijau, 1 buah tomat yang dipotong dadu,  jumlah jagung kuning sesuai selera dan aka dipotong-potong. Jika suka, bisa tambahkan taoge kedelai ke dalam sayur bening bayam.    

Bumbu : 2 butir bawang merah yang diiris tipis-tipis, temu kunci, garam dan gula secukupnya.

 Cara Membuat : Air dididihkan.  Masukkan semua bahan dan bumbu. Jagung kuning, tomat, bawang merah, temu kunci, taoge dan tentu saja bayam. Aduklah hingga terlihat layu, tapi masih terlihat kesegaran hijau daunnya.Langkah terakhir membuat bening bayam jagung kuning adalah masukkan garam dan gula. Aduklah hingga rata. Cicipi pas rasanya. Kemudian angkat dan sajikan. Praktis dan mudah, bukan? 

Sebagai pelengkap teman makan sayur, bisa disajikan dengan ayam goreng dan tempe gorang yang telah diungkep sebelumnya. Itulah sajian sehat dan anti ribet untuk santap sahur.  

Jadi, bagaimana dengan menu santap sahurmu yang sehat dan anti ribet?   

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun