Keren....! Cuma satu kata itu yang ingin saya katakan. Teman-teman saya yang ikut menyaksikan pertunjukan laser show yang diadakan di Monumen Nasional (Monas), Jakarta pun mengangguk-angguk setuju. Senang sekali menyaksikan warna-warni bermakna karya anak bangsa yang sangat memukau.
Bukan cuma saya sebenarnya. Â Lapangan monas begitu senja berganti malam, semakin padat, Jumat 17 Agustus 2018. Seperti lautan manusia yang memenuhi seluruh sisi tugu monas di hari peringatan HUT RI ke-73. Laju kendaraan, baik roda dua dan roda empat sudah merayap tersendat sejak pukul 17.30.
Banyaknya orang yang berusia tua atau muda, baik  laki-laki dan perempuan seakan tidak mau ketinggalan menyaksikan atraksi laser show dan video mapping yang baru pertama kalinya dipertontonkan untuk umum secara gratis, selama dua pekan mulai tanggal 17 Agustus 2018 hingga 2 September 2018 .
Melalui laser show dan video mapping, masyarakat yang menonton tidak hanya sekedar 'menonton' warna warni yang memanjakan mata. Ada pengetahuan sejarah mengenai Asian Games tahun 1962 dan kegiatan yang dilakukan saat itu menyambutnya.
Di sisi lain, juga lebih mengenal pelaksaan Asian Games ke-18. Terlebih pada makna tiga maskot Asian Games, yakni Bhin Bhin, Atung, dan Kaka. Pemilihan maskot  yang dilatarbelakangi  semboyan bangsa Indonesia yang terletak pada lambang negara, yakni Bhineka Tunggal Ika.  Â
Sebuah  pertunjukan malam hari yang menyenangkan. Jalan kaki merupakan langkah yang terbaik saat tiba di setiap ruas jalan menuju pintu masuk Monas. Apalagi, istana merdeka juga baru saja menggelar upacara penurunan bendera.
Setelah itu jadwal pertunjukan setelah 17 Agustus berganti-ganti, yakni dua kali video mapping dan air mancur menari (18 dan 19 Agustus), laser show (20 Agustus), 3 kali laser show dan 2 kali air mancur menari (21,22,23,24 Agustus), dua kali video mapping dan dua kali air mancur menari (25, 26 Agustus), laser show (27 Agustus), dua kali laser show dan dua kali air mancur menari (28,29,30,31 Agustus), dan dua kali video mapping dan dua kali air mancur menari (1,2 September).
Terpikat Warna Warni
Tiba di Monas Jumat 17 Agustus 2018, Â pukul 18.00 sudah banyak sekali orang yang datang. Ada yang berdiri, sejumlah lainnya sudah duduk-duduk memenuhi pelataran dan rumput yang ada. Sudah sibuk berfoto-foto meski pertunjukkan laser show dan video mappig dimulai. Sebagian lagi menikmati kesenian betawi yang diadakan di atas panggung.