Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Libur Lebaran? Saatnya Wisata di 3 Museum Kawasan Kota Tua

15 Juni 2018   23:35 Diperbarui: 15 Juni 2018   23:51 1970
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kawasan Kota Tua dengan letak 3 museum berdekatan, selalu menarik untuk dikunjungi sat liburan, termasuk libur lebaran (dok.windhu)

Museum apa saja yang tetap buka saat libur lebaran di kawasan kota tua?       

Museum di kawasan kota tua saat hari pertama lebaran, buka mulai pukul 13.00, setelah salat Jumat. Namun, mulai Sabtu 16-20 Juni 2018, buka dengan jam operasional  mulai pukul 8.00-17.00.

Biaya masuknya juga murah, hanya Rp.5000. Jadi, membawa banyak orang atau pergi bersama keluarga masih tetap hemat.  Nah museum yang bisa dikunjungi adalah:

Sejarah Jakarta yang ada di museum Fatahillah (dok.windhu)
Sejarah Jakarta yang ada di museum Fatahillah (dok.windhu)
 1. Museum Fatahillah/Museum Sejarah Jakarta 

Dengan berkunjung ke museum sejarah Jakarta,  pengunjung bisa lebih mengetahui sejarah kota Jakarta, yang memiliki hubungan erat  dengan pelabuhan Sunda Kelapa sebagai asal - usulnya. Pelabuhan ini terletak di Teluk Jakarta, di muara sungai Ciliwung. Kota ini dahulu merupakan pusat perdagangan yang sangat penting pada abad ke 12 hingga abad ke 16.

Fatahillah dan pasukannya berhasil menduduki kota pelabuhan Sunda Kelapa pada tanggal 22 Juni  tahun 1527 dengan mengalahkan bangsa Portugis. Tanggal tersebut kemudian ditetapkan sebagai hari jadi kota Jakarta. Nah, berarti Jakarta ulang tahun minggu depan.

Gedung ini dulunya bekas balaikota Batavia yang diresmikan oleh Gubernur Jenderal Abraham Van Riebeeck, pada 10 Juli 1710. Pengunjung bisa melihat prasastinya.

Museum ini menurut saya, semakin hari semakin bagus. Banyak spot foto yang menarik. Sudah ada tempat jajanan khas Jakarta. Toilet dan tempat salatnya pun cukup nyaman. Kalau hari libur, pengunjungnya tidak hanya dari daerah Jakarta saja, sehingga cukup padat.  

Salah satu koleksi wayang di Museum Wayang, yang jumlahnya mencapai ribuan wayang. (dok.windhu)
Salah satu koleksi wayang di Museum Wayang, yang jumlahnya mencapai ribuan wayang. (dok.windhu)
2. Museum Wayang

Bila memasuki museum ini, pengunjung bisa mengetahui beragam jenis tokoh pewayangan, baik yang berasal dari  berbagai daerah di Indonesia dan negara-negara asing.

Bangunan yang dibuat pada tahun 1640 ini dulunya merupakan gereja Oude Hollandsche Kerk pada masa zaman kolonial, sebelum diubah menjadi museum wayang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun