Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Ketemuan Asyik dan Makan Enak di Up2Yu Resto & Cafe

28 Oktober 2016   23:58 Diperbarui: 29 Oktober 2016   00:53 246
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sop buntut adalah salah satu makanaan yang menjadi pilhan pengunjung Up2Yu Resto & Cafe (dokpri)

Up2Yu Resto & Cafe tidak besar, cocok untuk ketemuan yang asik plus makan enak (dokpri)
Up2Yu Resto & Cafe tidak besar, cocok untuk ketemuan yang asik plus makan enak (dokpri)
Suasana yang Akrab

Luas ruangan Up2Yu tidaklah besar. Hanya sekitar 100 m2 dan kalau diperhatikan bentuknya lebih seperti kotak. Warnanya ruangan juga umum, abu-abu. Namun bila diperhatikan, langit-langit ruangan berbeda. Seperti berada di sebuah tempat industri. Belum lagi, begitu banyak stop kontak yang berjarak tiap satu meter, terutama pada meja yang menempel dinding dan menghadap kolam renang.

Adhi Nugroho, selaku Direktur Up2Yu dan co Owner mengatakan, Up2Yu menawarkan suasana keakraban. Itu juga yang langsung 20 orang pasukan Grebek KPK dapatkan dengan duduk saling berhadapan, kami bisa lebih mengakrabkan diri sambil menyimak Sutiono Gunadi dari KPK yang membuka acara dan mendampingi Adhi Nugroho selaku manajemen Up2Yu memperkenalkan Up2Yu Resto & Cafe.

 Pengelola Up2Yu bukan orang baru. Sebelumnya, mengelola sebuah tempat makan The Platters, yang terletak di Setiabudi, Jakarta. Pendiri Up2Yu ada tiga orang, yakni Adhi Nugroho, Miza Tania, dan Roekman. Kapasitas ruangan memang  tidak banyak, hanya sekitar 50 orang, namun sudah cukup memadai sebagai tempat bertemu suatu kelompok.

Sop buntut adalah salah satu makanaan yang menjadi pilhan pengunjung Up2Yu Resto & Cafe (dokpri)
Sop buntut adalah salah satu makanaan yang menjadi pilhan pengunjung Up2Yu Resto & Cafe (dokpri)
Sehingga, Up2Yu membuka diri jika ada yang ingin mengadakan suatu kegiatan ataupun suatu pesta. Pun jika hanya ingin bekerja perorangan atau berdiskusi dalam kelompok dapat diandalkan. Banyaknya stop kontak yang disediakan dengan internet berkecepatan tinggi menjadi andalan tak terbantahkan yang ada di Up2Yu. Selain itu, sound system dan proyektor pun bisa dihadirkan bila dibutuhkan. Ke depannya, bahkan rencananya ada live music.

Menurut Miza Tania,General Manager Up2Yu, meski baru buka tiga minggu saat tim KPK datang, Up2Yu sudah memiliki sejumlah orang menjatuhkan pilihan untuk makan atau berdiskusi hingga berjam-jam lamanya di resto & cafe yang buka mulai pukul 10.00 ini.

Nasi Goreng Gila Up2Yu memiliki kepedasan dahsyat (dokpri)
Nasi Goreng Gila Up2Yu memiliki kepedasan dahsyat (dokpri)
Dari Sop Buntut Hingga Tape Bakar

Sebelum bersantap siang, Chef Budi ditemani Miza Tania memperkenalkan lebih dulu makanan-makanan dalam menu KPK Grebek  di meja presentasi. Sop buntut, nasi goreng gila, sapo tahu, mie ayam, brushcetta sudah tersedia. Tentu saja, makanan ini langsung diserbu untuk difoto. Maklum dalam acara KPK, selalu ada lomba tweet dan instagram yang tentu saja berhadiah.

Up2Yu, kata Chef Budi, menggunakan daging impor berkualitas untuk menjamin rasa. Saat staf Up2Yu menawarkan pemesanan makanan, saya tanpa ragu langsung menyebut Sop Buntut. Kenapa? Makanan satu ini banyak menjadi pilihan para pengunjung Up2yu. Saya ingin membuntuti rasa sop buntut di tempat ini. Soalnya, di facebook Up2Yu kesannya menggoda banget. Ahaii, media sosial Up2Yu memang cukup aktif sehingga bisa menjadi referensi para pencari makanan di Jakarta.

Tape bakar dengan paduan asam dan manis meisis dan gurih keju sangat menggoda (dokpri)
Tape bakar dengan paduan asam dan manis meisis dan gurih keju sangat menggoda (dokpri)
Saya memang suka sop buntut. Di jam makan siang hari, pas rasanya menyantap hidangan berkuah sop buntut yang berisi tiga tulang berbalut daging, kentang dan wortel. Sepiring nasi yang dilengkapi dengan tomat, acar, dan sambal seakan makin menggoda perut yang sudah berunjuk rasa. Menu satu ini pun paling banyak dipilih teman KPK.

Banyak resto dan cafe menjual Sop Buntut. Namun, kuah sop buntut Up2Yu bening sehingga terasa ringan dan enak. Dagingnya empuk dan mudah lepas sehingga tidak menyulitkan untuk dimakan dengan sendok dan garpu. Tidak perlu jemari turun tangan untuk menarik daging pada tulang. Diseruput rasa kuahnya hangat-hangat sangatlah enak. Saya menikmatinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun