3. Kebebasan (Freedom): Kebebasan dari sikap menghambat dan kemampuan untuk memilih. Konsep kebebasan ini berhubungan erat dengan kemerdekaan individu dalam menentukan jalannya kehidupan.
Tujuan Inti Pembangunan:
Tujuan inti pembangunan mencakup:
1. Peningkatan kesediaan dan perluasan distribusi barang kebutuhan hidup pokok (sandang, pangan, papan, kesehat
an, dan perlindungan keamanan).
2. Peningkatan standar hidup melalui upaya meningkatkan pendapatan, penyediaan lapangan kerja, perbaikan kualitas pendidikan, kesehatan, dan nilai-nilai kultural.
3. Perluasan pilihan-pilihan ekonomi dan sosial bagi setiap individu untuk membebaskan mereka dari sikap menghamba dan ketergantungan terhadap pihak lain serta kekuatan yang berpotensi merendahkan nilai-nilai kemanusiaan.
Dengan mengintegrasikan indikator-indikator non ekonomi dan ekonomi, serta mendasarkan pada nilai inti pembangunan, suatu negara dapat mencapai pembangunan yang lebih berkelanjutan dan menyeluruh, meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup seluruh masyarakatnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H