Menjelang bulan Ramadhan tahun ini, mereka ditantang kembali untuk memaksimalkan ide untuk mengolah aneka jajanan yang sehat dengan bahan tambahan kurma. Akhirnya, beragam hidangan sehat berhasil direalisasikan oleh para finalis unggul, diantaranya 'Bakpia-pia' juga 'Bodjo' sebagai pemenang utamanya.
Pesan Moral dari Event ini
Nah, asyik banget kan sajian sehat yang sudah mereka hidangkan? Sudah gak sabar juga untuk ikut menyiapkannya untuk keluarga saat bulan Ramadhan tahun ini? Hihihi, tunggu sebentar lagi :D Dari event ini, sebenarnya ada beberapa hal yang bisa kita jadikan bahan renungan bersama---mengapa saat ramadhan kita harus menyediakan menu sehat dengan beragam inovasi produknya.
1. Meningkatkan Kesehatan Masyarakat
Biasanya kalau berpuasa, kita akan mengarah ke pola 'prihatin', dimana selain waktu untuk makan dan minum yang terbatas, menunya pun seadanya. Tapi Indonesia beda, saat bulan Ramadhan datang, tiba-tiba permintaan bahan makanan naik sehingga tubuh-pun terkadang memasukkan makanan secara berlebih. Bayangkan saja jika itu terjadi hampir setiap hari, bisa jadi ini akan berpengaruh pada kesehatan tubuh. Â
Harapannya, bulan Ramadhan tahun ini akan berbeda, yaitu bisa mengajak masyarakat untuk menanamkan pola hidup lebih sehat agar proses detoksifikasi tubuh berjalan optimal. Beberapa literatur menyebutkan bahwa puasa minimal  9 jam bisa menormalisasikan gula darah. So, jika di bulan tersebut dapat mengatur pola makan yang lebih sehat, tentu puasa akan lebih bermanfaat. Â
2. Mengajak para Pengusaha Kuliner untuk Berinovasi
Bodjo dan Bakpia-pia adalah contoh kecil bahwa kita bisa mengolah makanan dari bahan apapun. Inovasi itu perlu untuk menambah nilai pada produk yang kita buat sehingga masyarakat/pembeli takkan mudah bosan untuk membeli produk kita. Setidaknya, para pengusaha kuliner diharapkan tak hanya diam di zona nyaman. Bangkitlah, banyak potensi yang bisa digali dari alam kita.
Jika selama ini bakpia kacang ijo sudah menjadi idola, tak ada salahnya popularitas ini diduplikasi oleh bakpia-bakpia dengan variasi rasa lainnya, misalnya bakpia kurma, bakpia kismis atau mungkin bakpia apel. Diharapkan para pengusaha kuliner bisa semkain cerdas dalam mengikuti perkembangan zaman.