Mohon tunggu...
Riana Dewie
Riana Dewie Mohon Tunggu... Freelancer - Content Creator

Simple, Faithful dan Candid

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Inilah Negeri '1000 Lampion' di Yogyakarta

16 Januari 2015   07:59 Diperbarui: 17 Februari 2016   00:20 3840
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_391052" align="aligncenter" width="389" caption="Saya Berfoto diantara ribuan lampu indah di Taman pelangi (Dok.Pri)"][/caption]

Apa yang Anda pikirkan tentang Kota Jogja? Mungkin yang pertama terbersit di pikiran Anda adalah kota pelajar. Ada pula yang mengatakan bahwa Jogja adalah kota budaya, kota gudeg, kota wisata. Lain orang mungkin mengatakan bahwa Jogja adalah kota kraton, di mana di kota ini masih memegang teguh tradisi-tradisi Kraton yang saat ini berada di bawah kepemimpinan Sri Sultan Hamengkubuwono XI. Nah, tidak ada yang salah dengan berbagai pendapat di atas tentang Kota Jogja. Tapi, kini kita juga bisa bilang kalau Jogja adalah kota romantis, kota sejuta impian, dreamland, negeri dongeng atau negeri lampion karena beberapa tahun lalu telah dihadirkan sebuah taman wisata romantis yang bertabur lampion di malam hari, yaitu Taman Pelangi.
[caption id="attachment_391051" align="aligncenter" width="292" caption="Di bawah Sinar Lampion (Dok.Pri)"]

14213422632110844636
14213422632110844636
[/caption]
[caption id="attachment_391073" align="aligncenter" width="486" caption="Berbagai variasi Lampion di sisi kanan dan kiri Taman Pelangi (Dok.Pri)"]
14213446162120431065
14213446162120431065
[/caption]

Taman Pelangi adalah sebuah tempat wisata malam yang ada di jalan Ring-Road Utara dan berada di lokasi Monjali (Monumen Jogja Kembali) di Yogyakarta yang menghadirkan desain unik berbagai model lampu warna-warni dengan lampion yang mengelilingi dan menghias seluruh sisi monumen Jogja Kembali. Wahana ini dibangun berkat kerja sama pihak Monumen Yogya Kembali dengan investor untuk menambah wisata baru di Jogja, khususnya pada malam hari yang dibuka sejak tanggal 17 Desember 2011. Setiap harinya, Taman Pelangi buka mulai pukul 17.00 hingga pukul 22.00 pada hari Senin hingga Kamis dan pukul 17.00 hingga pukul 23.00 pada hari Jumat hingga Minggu.
[caption id="attachment_391065" align="aligncenter" width="432" caption="Foto Romantis di bawah lampu Taman Pelangi (Dok.Pri)"]

14213436361768091943
14213436361768091943
[/caption]

[caption id="attachment_391053" align="aligncenter" width="432" caption="Kami tepat berada di depan Monumen Jogja Kembali (Dok.Pri)"]

14213424952046479542
14213424952046479542
[/caption]

Wisata hiburan yang menghiasi Kota Jogja di malam hari ini memiliki dua sisi pintu masuk, barat dan timur. Mau melewati pintu mana pun tak masalah, pengunjung tetap mendapat fasilitas wisata hiburan yang sama. Saya yang merupakan orang asli Jogja, sudah berkali-kali mengunjungi tempat ini dan tidak pernah merasa bosan dengan nuansa taburan lampion yang ada di sini. Suasana gemerlap, romantis, iringan live music, bersantai di tepi danau sambil menikmati lampu warna-warni di malam hari sungguh membuat saya takjub dan selalu merindukan tempat ini.
[caption id="attachment_391055" align="aligncenter" width="432" caption="Keindahan Danau Taman Pelangi di malam hari (Dok.Pri)"]

1421342663937664468
1421342663937664468
[/caption]
[caption id="attachment_391056" align="aligncenter" width="432" caption="Saya & Pacar (dulu) saat menikmati gemerlap lampion di tepi danau (Dok.Pri)"]
1421342723508523720
1421342723508523720
[/caption]

Saya pikir, ini adalah satu-satunya tempat wisata yang menyuguhkan suasana romantis di tiap sudutnya. Taman Pelangi memiliki lebih dari 20 jenis permainan, 25 stand makan dan stand minum. Oleh karenanya, jangan khawatir jika Anda lapar dan haus karena di sini tersedia food court yang bisa Anda coba satu per satu. Selain suguhan lampion yang memanjakan mata, di sana juga disediakan berbagai macam wahana menarik yang harus Anda coba, mulai dari becak mini, perahu dayung, bola air, trampoline, bom bom car, speed boat, Junior Jet, Safari Train, Tandem, helicak dsb yang dipathok sekitar Rp 10.000,- sampai Rp 25.000 per wahana.
[caption id="attachment_391057" align="aligncenter" width="432" caption="Sepintas hampir mirip dengan perkampungan lampion :) (Dok.Pri)"]

1421342883286423424
1421342883286423424
[/caption]

[caption id="attachment_391058" align="aligncenter" width="432" caption="Berbagai Wahana Permainan menghiasi Taman Pelangi (Dok.Pri)"]

14213429791338396522
14213429791338396522
[/caption]

Berbicara mengenai harga tiket masuk ke Taman Pelangi, pada saat terakhir saya ke sana (beberapa bulan lalu), setiap hari Senin-Kamis adalah 10.000 rupiah/orang. Hari Jum’at-Minggu adalah 15.000 rupiah/orang. Hari libur atau tanggal merah harganya juga 15.000 rupiah/orang. Untuk tahun 2015 ini, saya belum mengetahui update harga tiketnya.
[caption id="attachment_391059" align="aligncenter" width="432" caption="Foto saat kami belum menikah/masih pacaran (Dok.Pri)"]

1421343087805465968
1421343087805465968
[/caption]

[caption id="attachment_391060" align="aligncenter" width="432" caption="Foto setelah kami menikah (Dok.Pri)"]

142134315473871008
142134315473871008
[/caption]

Setiap kali berkunjung ke tempat ini, tidak sekalipun saya melawatkannya untuk berfoto-foto ria bersama pasangan. Baik masih pacaran hingga menikah, wisata taman lampion selalu menyuguhkan inovasi lampion yang menyenangkan dan beraneka ragam. Baik orang tua, muda-mudi atau anak kecil sekalipun, sangat menyukai wisata malam ini.
[caption id="attachment_391061" align="aligncenter" width="389" caption="Adik Saya berpose di lampion Angsa (Dok.Pri)"]

1421343241801568105
1421343241801568105
[/caption]

[caption id="attachment_391062" align="aligncenter" width="284" caption="Adik Saya berpose di lampion Kuda Terbang (Dok.Pri)"]

14213432971823656628
14213432971823656628
[/caption]
[caption id="attachment_391063" align="aligncenter" width="284" caption="Adik Saya berpose di lampion Jamur (Dok.Pri)"]
14213433511214966286
14213433511214966286
[/caption]
[caption id="attachment_391067" align="aligncenter" width="432" caption="Lampion Naga di Taman Pelangi (Dok.Pri)"]
14213438562006848153
14213438562006848153
[/caption]
[caption id="attachment_391068" align="aligncenter" width="432" caption="Lampion Cantik di Taman Pelangi (Dok.Pri)"]
1421343929586510541
1421343929586510541
[/caption]

Setiap kali ke sini, saya sangat senang memutari seluruh area Monumen Jogja Kembali ini dari depan hingga belakang, kecuali di Puri Hantu.
[caption id="attachment_391072" align="aligncenter" width="442" caption="Puri Hantu Indonesia di Taman Pelangi (Dok.Pri)"]

142134451775633583
142134451775633583
[/caption]

Bangunan di sisi pojok yang terlihat semacam rumah hantu ini selalu membuat saya penasaran. Jeritan histeris para pengunjung saat memasuki wahana tersebut sudah cukup mencengangkan dan membuat saya selalu mundur teratur saat ditantang untuk masuk. Nyali saya sungguh ciut jika melewati wahana ini. Hehe..
[caption id="attachment_391064" align="aligncenter" width="432" caption="Dinding pun dihias lampu dengan bergitu indahnya (Dok.Pri)"]

1421343458165167478
1421343458165167478
[/caption]

[caption id="attachment_391069" align="aligncenter" width="432" caption="Salah Satu sudut Taman Pelangi (Dok.Pri)"]

1421344043184224785
1421344043184224785
[/caption]
[caption id="attachment_391066" align="aligncenter" width="432" caption="Salah satu ayunan di tepi danau Taman Pelangi (Dok.Pri)"]
1421343773939839238
1421343773939839238
[/caption]
[caption id="attachment_391070" align="aligncenter" width="432" caption="Di bawah Sinar Lampion di Taman Pelangi (Dok.Pri)"]
14213441861105144166
14213441861105144166
[/caption]
[caption id="attachment_391071" align="aligncenter" width="432" caption="Taman Pelangi (Dok.Pri)"]
14213442691175398945
14213442691175398945
[/caption]

Jadi, bagi Anda yang sudah mulai tertarik dengan tempat ini, yuk segera kunjungi Taman Pelangi Jogja yang akan memanjakan Anda dengan jutaan lampion yang mengundang perhatian mata. Ajak keluarga, pacar, pasangan atau sahabat untuk beramai-ramai ke tempat ini. Selain menyuguhkan suasana yang asyik, Anda juga akan merasakan hasil kreatifitas anak bangsa yang sangat terampil dalam membuat berbagai model lampion seperti flora, fauna, tokoh masyarakat, Disney dan berbagai tokoh dunia lainnya. Tunggu apalagi? Bagi yang sudah pernah kesini, ayo tunjuk jari?? :D

Semoga Bermanfaat, Riana Dewie

 

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun