Beginilah kami mengekspresikan kerinduan dengan keluarga jauh. Dengan membuat poster lebaran bersama keluarga yang pernah berkumpul dan saat lebaran kita berjauhan.
Menuntunnya mencari kabar baik di gogle, televisi, dan youtube. Mereka sampai paham bahwa kondisi alam belum memperbolehkan kita berkumpul.
Selain itu saya lebaran ini juga membelikan buku cerita buat si kecil. Tidak yang mahal-mahal yang penting dia suka. Setiap hari bergantian membaca cerita dengan gaya masing masing.
Kami juga bermain dakon bersama. Dengan cara yang lucu. Yang kalah di colek dengan bedak.
Dunia lahir batin kami benar benar fitri. Idul fitri (kembali suci) bersih dari segala kuman yang berbahaya baik secara lahir maupun batin.
Selamat Hari Raya 1441 H kepada seluruh keluarga besar Kompasiana.com dan semua pembaca, mohon maaf lahir dan batin.
Semoga kita diberi iman yang kuat, kesehatan, ketabahan dan kesabaran untuk berlebaran di masa pandemi. Dan covid segera damai dan tidak mencari mangsa lagi. Aamiin.
Riami - Kabupaten Malang.