Mohon tunggu...
Rezky  Metra Satrio
Rezky Metra Satrio Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Media enthusiast

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Overthinking Bikin Sinting!

27 Juni 2024   11:09 Diperbarui: 27 Juni 2024   14:44 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Coba ingat kembali proses mu sampai berada di level ini, berapa banyak koin yang sudah kamu keluarkan, berapa banyak waktu yang sudah kamu gunakan untuk bermain, dan berapa banyak boss dungeon yang sudah kamu kalahkan demi mendapatkan atribut dan item mu saat ini?

Kamu memang sudah tidak bisa kembali ke masa lalu dan memilih sebagai seorang pemanah ataupun penyihir, tapi tebak? Kamu sedang tidak berada di masa lalu artinya kamu masih bisa merubah masa depan mu. Ketika grinding sudah mulai terasa berat sebagai seorang ksatria maka kamu harus cari kembali side quest apa yang dapat membuat proses mu lebih cepat, item apa yang harus dimiliki untuk memudahkan saat melawan boss di level yang lebih tinggi.

Sama seperti hidup ini, mungkin ketika banyak kesempatan dimasa lalu yang kita lewatkan maka ubahlah masa depan dengan perkara yang sedang kamu jalani saat ini.

  • Kamu sedang menjalani mimpi seseorang

dokumen prbadi
dokumen prbadi

Terdengar seperti sesuatu yang jenaka, tetapi percayalah bahwa saat ini kamu sedang hidup dalam mimpi seseorang. Saat ini mungkin kamu hanya mempunyai mobil bekas tetapi berapa banyak orang yang ingin memiliki mobil seperti mu? mungkin kamu hanya mempunyai motor tua tetapi berapa banyak orang yang ingin mempunyai motor seperti mu? mungkin saat ini kamu hanya mempunyai sepeda tetapi berapa banyak orang yang ingin mengendarai sepeda seperti mu? atau mungkin kamu saat ini tidak punya kendaraan tetapi berapa banyak orang yang ingin bisa berjalan normal seperti mu?

 Layaknya video game, saat ini level mu mungkin masih berada di level 20 ketika kamu melihat pemain yang memiliki level lebih tinggi dari mu maka sudah sewajarnya kamu merasa bahwa item dan atribut mu masih kalah jauh dengan pemain tersebut. Tetapi, pernahkah kamu berpikir bahwa pemain yang mungkin masih berada di level 5 atau 10 ternyata juga merasa seperti itu ketika melihat mu?


"tapi kesedihan itu tidak bisa dibandingkan" iya betul, memang cara berpikir seperti ini bukan untuk mengesampingkan rasa kesedihan mu dan denial dengan struggle yang sedang kamu hadapi apalagi menjadikan penderitaan seseorang sebagai standar kepuasan dalam hidup kita, tetapi setidaknya dengan melihat sekeliling kita dan fokus pada kelebihan yang kita miliki, maka kita akan lebih mensyukuri hidup ini dan memberikan sudut pandang baru dalam hidup kita dengan tidak menyepelekan hal-hal yang mungkin selama ini kita anggap kecil.

  • Stop beri perhatian kepada sisi kekurangan mu!

dokumen pribadi
dokumen pribadi

Saat pertama kali bermain video game, kamu akan disuruh untuk memilih karakter yang akan kamu mainkan, entah itu sebagai ksatria, pemanah ataupun penyihir, apakah pada saat memilih kamu akan diperlihatkan kekurangan para karakter? Tentu tidak, sebab masing-masing karakter memiliki kelebihan dan keunggulannya sendiri. 

Ksatria akan dideskripsikan sebagai karakter yang kuat dan tahan banting dengan pedangnya, pemanah akan dideskripsikan sebagai karakter yang lincah dan pintar dengan busurnya, sedangkan penyihir akan di deskripsikan sebagai karakter yang sakti dan piawai dengan tongkatnya.

 Maka dalam hidup ini kamu juga harus fokus pada kelebihan yang kamu miliki dan berusaha untuk memaksimalkan potensi tersebut serta berhenti mengasihani dirimu sendiri. Sebab setiap orang pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. "berarti kita ga usah peduli ya? Biarin aja kalo kita punya kekurangan" eits tunggu dulu. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun