(Surabaya, 13 Maret 2024). KKN (Kuliah Kerja Nyata) merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan oleh mahasiswa dan memberikan manfaat yang baik untuk masyarakat sekitarnya. Yayasan Kanker Indonesia merupakan salah satu mitra tempat dilaksanakannya KKN oleh mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yaitu Rezha Anugrah Permata dari Fakultas Psikologi. Kuliah Kerja Nyata (KKN) juga merupakan sebuah kegiatan yang diwajibkan di dalam Perguruan Tinggi sebagai pertanggungjawaban atas aplikasi disiplin ilmu dari teoritis ke empiris serta perwujudan penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya melakukan sosialisasi tentang terapi musik kepada pasien kanker Yayasan Kanker Indonesia Cabang Koordinator Jawa Timur, Kota Surabaya. Pengusulan program sosialisasi ini adalah hasil  dari observasi dan wawancara dengan pasien dan staf Yayasan Kanker Indonesia yang mengatakan bahwa banyaknya kecemasan yang dialami oleh pasien kanker. Permasalahan ini dikhawatirkan akan berakibat buruk bagi proses pengobatan pasien. Dengan permasalahan tersebut, mahasiswa KKN Untag Surabaya menjawabkan dengan menjalankan program terapi musik. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan menerapan terapi musik kepada pasien kanker. Untuk target terapi musik ini adalah pasien kanker di Yayasan Kanker Indonesia Cabang Koordinator Jawa Timur.
Kegiatan yang dibawakan yaitu cara mengatasi kecemasan dengan terapi musik. Kegiatan ini dengan memandu pasien untuk menerapkan terapi musik. Selain itu, pemateri mencoba menarik perhatian peserta dengan meminta pasien untuk memimpin jalannya terapi musik.
Kegiatan program ini, juga dapat  berjalan dengan baik dan lancar, dikarenakan  tidak lepas dari adanya bimbingan penuh dari Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yaitu Ibu Dra. Tatik Meiyuntariningsih M. Kes., Psikolog, yang terus memberikan bimbingan terhadap program yang akan dilaksanakan oleh mahasiswa KKN.
Pasien kanker yang menjadi sasaran program ini juga sangat antusias dalam mengikuti terapi musik. Walaupun ada beberapa pasien kanker merasa malu untuk memimpin jalannya terapi. Dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut tentu diharapkan para pasien dapat mengetahui aktivitas yang dapat mereka lakukan ketika menghadapi kecemasan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H