Autism spectrum disorder (ASD) atau autisme adalah kelainan perkembangan saraf yang memengaruhi bagaimana seseorang berkomunikasi dan berinteraksi dengan hal-hal di sekitarnya.
Maka dari itu beberapa olahraga yang cocok untuk di mainkan oleh anak-anak berkebutuhan khusus dan untuk melatih motorik adalah sebagai berikut:
1. Bermain Lempar tangkap
Melempar dan menangkap bola merupakan kegiatan yang dapat membantu anak untuk berkonsentrasi dan merangsang pusat otak untuk ingatan dalam jangka pendek.
2. Berlari
Kegiatan dasar seperti berlari adalah cara untuk mengurangi hiperaktivitas, melatih kemampuan motorik, membantu kekuatan otot, dan melatih kemampuan komunikasi mereka dengan antar pemain.
Salah satu bentuk latihan kardiovaskular yang membantu menjaga berat badan anak-anak berkebutuhan khusus tetap stabil.
3. Berenang
Dalam sebuah studi disebutkan bahwa dengan berenang, anak berkebutuhan khusu akan memperoleh kelenturan, keseimbangan tubuh, serta memiliki daya tahan otot yang lebih baik. Selain itu, Â akan memberikan ketenangan, sehingga berdampak positif pada emosi anak.
Hal ini disebabkan karena  pelepasan hormon endorfin yang berperan dalam menciptakan perasaan positif, termasuk membuatnya lebih bahagia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H