Mohon tunggu...
REZA KHUMAINI
REZA KHUMAINI Mohon Tunggu... -

Financial Advisor, Sound Engineer, Music Producer

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pilkada HSU, Mimpi Besar Bersama Wujudkan Rawa Makmur

25 November 2016   08:08 Diperbarui: 25 November 2016   08:13 591
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 Momentum keberhasilan pelaksanaan Tax Amnesty Pemerintah Pusat tentunya bisa menjadi dorongan motivasi untuk daerah agar bisa berfikir kreatif- Inovatif dalam mencari sumber – sumber pendapatan baru dari Pajak ditambah lagi dalam beberapa tahun terakhir PBB & BPHTB diserahkan ke daerah, sudahkan NJOP Pada Pajak Bumi & Bangunan disesuaikan dengan Harga Jual yang berlaku saat ini? Atau masih menggunakan NJOP / harga berlaku 10 tau 20 tahun yang lalu?


Sumber Daya Alam atau Sumber Daya Manusia?

Berpisahnya sebagian daerah HSU menjadi kabupaten Balangan membuat Sumber Pendapatan  dari Sumber Daya Alam saat ini tentunya perlahan harus kita lupakan sejenak. Selama ini Hulu Sungai Utara banyak menghasilkan Sumber Daya Manusia yang handal diberbagai bidang, selayaknya ini merupakan sebuah potensi untuk dikembangkan. Kita sering mendengar istilah “Perekonomian Dijajah Asing” tapi pernahkah kita menyadari bahwa keunggulan Asing seringkali karna mereka memiliki Sumber Daya Manusia yg sudah lebih berkembang dibandingkan kita (Banyak memiliki Peneliti, meneliti puluhan bahkan ratusan tahun) dan kita hanya memiliki Sumber Daya Alam tapi tanpa mampu mengolahnya?

 Adapun ahli yang kita miliki, mereka lebih banyak memilih bekerja diluar negri dengan kondisi dan penghargaan yang jauh lebih baik terhadap mereka tentunya. Di kalimantan Timur sudah pernah dilakukan penelitian tentang pengolahan Limbah Enceng Gondok (Ilung) menjadi Energi. Kenapa kita tidak mengirimkan Anak – anak muda yang berkomitmen tinggi, mau mengabdi dan kembali kedaerah, di kuliahkan ke luar Negri untuk belajar di Universitas Terbaik di Negara – Negara yang terbukti maju di bidang Penelitian untu mengelola limbah kita menjadi Energi misalkan?  

Muaranya SDM (Peneliti) ujungnya Industrialisasi Daerah

Pemerintah Daerah bisa dengan mendirikan ataupun mendorong Lembaga Penelitian untuk Daerah, serta Perguruan Tinggi untuk menampung Para Ahli – ahli ini nantinya, Peneliti Energi, Pertanian, Perikanan / Pengelolaan Rawa, Kesehatan apapun itu yang berpotensi untuk diteliti dan dikembangkan untuk daerah hulu sungai utara, Jangan sampai Orang Luar datang mengolah Sumber Daya, Limbah kita, kemudian kita hanya bisa berkata, Anti Asing! tanpa pernah melakukan apapun terkait dengan perbaikan Sumber Daya Manusia .

Prioritas Sumber Daya ini harus dilakukan agar Arah Pembangunan Ekonomi Jelas

Tentu Anggarannya lebih baik dan bermanfaat dalam Jangka Panjang dibanding studi banding ke luar negri bukan?

Kebijakan Daerah yang mengacu pada Output Ekonomi Daerah Saat ini (PDRB).

Pembangunan dan Perbaikan Jalan, Jembatan ini adalah Hal – hal yang pasti akan dilakukan oleh siapapun Pemimpinnya, karna merupakan Program yang berkesinambungan antara Pemerintah Pusat dan Daerah (Provinsi dan Kabupaten Kota) hanya biasanya yang mana yang menjadi Prioritas, Subyektif (Kebijkan Politik) atau Obyektif (Karna Kebutuhan).   Selayaknya kebijakan Pemerintah Daerah bertujuan untuk memajukan hal – hal apa saja yang menjadi “Tulang Punggung Ekonomi Daerah” dalam hal ini mengacu Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Hulu Sungai Utara.


Sudahkah Pembangunan dilakukan sesuai Prioritas Kondisi PDRB Ekonomi Daerah?

Sektor Pertanian, Perikanan, Pengolahan, Perdagangan, Jasa – Jasa seperti Kesehatan, Pendidikan yang adalah sebagian besar yang selama ini menjadi tumpuan masyarakat serta penopang Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Hulu Sungai Utara. Ini akan bisa tumbuh lebih baik lagi kedepannya apabila ada keberpihakan Anggaran dan Kebijakan dari Pemerintah Daerah dalam menstimulus Ekonomi di Hulu Sungai Utara agar lebih baik lagi. 

Siapapun nanti yang akan terpilih menjadi Bupati Hulu Sungai Utara kedepan diharapkan bisa melakukan terobosan - terobosan dibidang Ekonomi yang lebih Kongkrit lagi, Menghilangkas Status sebagai Daerah Tertinggal pada tahun 2019, Peningkatan Pendapatan Asli Daerah, Pembangunan Sumber Daya Manusia yang berbasis Riset, Pembangunan & Kebijakan Anggaran yang Mengacu pada kondisi real ekonomi masyarakatnya (PDRB).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun