Barcelona -- Barcelona harus puas bermain imbang lawan Inter Milan dikandangnya dengan skor akhir 3-3. Camp Nou, Kamis (13/10/2022).
Dalam Match Day ke empat Grup C Liga Champions Eropa, Barcelona menjamu Inter Milan di Stadion Camp Nou. Inter Milan hamper membuka keunggulan jika sontekan Edin Dzeko tidak mengenai mistar gawang.
Pertandingan cukup sangat ketat dari awal namun akhirnya Barcelona lah yang berhasil mencetak goal pertama di menit 40 melalui Ousmane Dembele memanfaatkan assist dari Sergi Roberto, babak pertama pun berakhir dengan keunggulan 1-0 Barcelona atas Inter.
Memasuki babak kedua, Inter berhasil menyamakan kedudukan menit 50 melalui goal dari Nicolo Barella setelah memanfaatkan kecerobohan Gerard Pique. 13 Menit kemudian Inter berhasil mengembalikan kedudukan menjadi 1-2 lewat tendangan dalam kotak pinalti oleh Lautaro Martinez setelah berhasil mengelabui bek Barcelona Eric Garcia.
Dimenit ke-82 Lewandowsky berhasil menyamakan kedudukan usai tendangannya berbelok arah dan mengelabui Andre Onana setelah sebelumnya menyentuh kaki Bastoni.
Keasikan menyerang justru gawang Barcelona lah yang kembali kebobolan melalui serangan balik cepat Inter Milan, bola yang langsung dikirim oleh Andre Onana (Kiper Inter) langsung dimanfaatkan Martinez untuk mengacak-acak lini pertahanan Barcelona yang belum siap, hasilnya Martinez berhasil mengirimkan assist kepada Robin Gosens yang sudah menunggu di area kotak pinalti dan menjebol gawang Barcelona pada menit-89, Inter pun unggul 2-3.
Semangat Barcelona untuk mencetak goal lagi akhirnya membuahkan hasil , dimenit-90+2 sundulan Robert Lewandowsky menjebol kembali gawang Inter untuk kedua kali usai memanfaatkan umpan dari Eric Garcia.
Inter sebetulnya mampu mencetak goal kembali dan membawa pulang 3 poin jika peluang emas mereka dimenit akhir tidak sia-sia.
Skor akhir 3-3 membuat anak asuh Xavi Hernandez terancam kembali bermain di Liga Europa seperti musim lalu, pasalnya saat ini Barcelona terpaut 3 angka dari Inter Milan yang berada di posisi kedua, sedangkan peringkat pertama sudah otomatis ditempati Munchen yang sudah lolos terlebih dahulu ke babak 16 besar setelah berhasil menjungkalkan Victoria Plzen 2-4.
Kans Barcelona untuk lolos ke 16 besar masih terbuka asalkan mereka mampu 2 kali meraih kemenangan di dua pertandingan sisa, dan berharap Inter tidak meraih lagi satupun kemenangan di dua match berikutnya.
Jika Inter Milan meraih satu kali saja kemenangan maka Barcelona harus siap kembali ke Liga Europa seperti musim lalu dimana Barcelona hanya menempati peringkat ke-3 fase grup dibawah Bayern Munchen dan Benfica.
Sebaliknya bagi Inter, mereka hanya butuh 3 poin lagi untuk menemani Bayern Munchen lolos dari Grup C walaupun di pertandingan lain Barcelona mampu menyapu bersih 2 kemenangan beruntun, karena jika poin sama Inter lebih layak lolos karena unggul Head-to-Head setelah di Leg pertama Inter berhasil mengungguli Barcelona dengan Skor 1-0 di Guissipe Meaza.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H