Mohon tunggu...
Reza SatriaPalupi
Reza SatriaPalupi Mohon Tunggu... Konsultan - Marketing and Motorcycle Enthusiast

Aktif bergabung di Komunitas Sportster Indonesia dan juga seorang motorbike enthusiast. Reza memiliki penglaman profesional dalam hal Negosiasi, Strategi Komunikasi & Pemasaran juga Branding di dunia perbankan. Reza mencoba membagikan pengetahuan serta pengalamannya di dunia marketing dan motorbike melalui artikel-artikel pilihan di website pribadinya.

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Barang-barang Perkakas yang Wajib Ada di Jok Motor

17 Februari 2019   21:39 Diperbarui: 20 Februari 2019   12:19 131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Memiliki motor tentu membuat pemiliknya harus siap sedia dengan segala kondisi yang bisa muncul. Pasalnya, kendaraan roda dua ini mempunyai perbedaaan dengan kendaraan lain seperti mobil, sehingga membuat pemiliknya perlu mewaspadai beberapa keadaan seperti hujan. Saya sendiri sebagai rider memahami risiko memiliki motor yang rentan terutama ketika terjadi perubahan cuaca seperti hujan. 

Untuk itulah guna mengantisipasi beberapa risiko pada motor seperti saat hujan turun, maka pemiliknya harus menyiapkan beberapa perkakas atau peralatan di jok. Nah berikut ini adalah beberapa perkakas dan peralatan yang wajib Anda siapkan pada jok motor agar Anda bisa mengantisipasi beberapa keadaan seperti mogok di jalan.

1.Obeng

Perkakas atau peralatan pertama yang wajib Anda siapkan di jok motor adalah obeng. Perkakas yang satu ini memang akan banyak berguna ketika motor mengalami gangguan. Dengan obeng, Anda bisa mengganti busi yang bermasalah dengan mudah. Selain itu dengan obeng ini Anda juga bisa mengencangkan baut-baut yang mulai kendur dan membuat motor kembali nyaman untuk dikendarai.

2.Busi Cadangan

Di tengah musim hujan seperti ini maka keberadaan busi cadangan akan menjadi sesuatu yang sangat penting. Sebab dengan adanya busi cadangan Anda akan lebih tenang untuk melakukan perjalanan meski dalam guyuran hujan sekali pun.

Dengan adanya busi cadangan ini Anda memang tidak akan kerepotan mencari bengkel dan toko spare part untuk membeli busi baru. Sebab, Anda tinggal mengganti busi yang aus atau terkena air tadi dengan busi cadangan di tempat itu juga, sehingga Anda pun bisa kembali melakukan perjalanan.

3.Kunci Busi

Membawa busi cadangan saja memang masih belum cukup. Sebab untuk mengganti busi Anda membutuhkan alat bernama kunci busi. Pentingnya perkakas kunci busi ini pastinya akan berguna saat Anda mengalami mogok di tengah perjalanan. Sebab dengan kunci busi yang Anda bawa dalam jok maka keadaan mogok yang disebabkan ausnya busi akan bisa diatasi dengan cepat.

Apalagi ditengah musim hujan seperti ini maka busi motor ini sangat berisiko aus karena terkena air. Nah dengan adanya kunci busi maka Anda akan bisa mengganti busi yang terkena air tadi dengan cepat dan mudah.

4.Kunci Pas

Berikutnya, perkakas yang penting untuk Anda sediakan dalam jok adalah kunci pas. Perkakas yang satu ini akan sangat berguna untuk Anda saat akan menyetel kekencangan rantai. Selain itu dengan kunci pas ini maka Anda juga bisa membuat baut-baut yang kendor jadi kencang kembali. Kunci pas yang penting untuk dibawa dalam perjalanan sendiri hanya beberapa saja seperti kunci ukuran 10, 12 dan 14.

5.Tang

Terakhir, perkakas yang wajib Anda bawa dan sediakan dalam jok motor adalah tang. Untuk membuka tutup oli mesin Anda memang akan kesulitan jika tidak menggunakan perkakas yang satu ini.

Tapi dengan membawa tang maka Anda akan lebih mudah untuk membuka tutup oli. Mengingat pentingnya oli maka perkakas tang ini juga ikut menjadi penting. Sebab setelah Anda bisa membuka tutup oli dengan tang, Anda pun dapat mengecek persediaan oli dengan memastikan ketinggiannya dari tutup tersebut.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun