Mohon tunggu...
Reyne Raea
Reyne Raea Mohon Tunggu... Penulis - Mom Blogger Surabaya

Blogger Surabaya di reyneraea.com, Penulis e-book Diary Parenting Single Fighter Mom

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Lupakan Sejenak SEO, PV, DA, DR, Fee Nyungsep, Sambut Hari Blogger Nasional Dengan Semangat Ngeblog

27 Oktober 2023   08:09 Diperbarui: 27 Oktober 2023   08:34 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Selamat Hari Blogger Nasional | Ilustrasi oleh Pexel by Pixabay 

Baca : Kompasiana Awards 2023 dan Semangat untuk Konsisten Menulis

Makna Hari Blogger Nasional Bagi Saya

Ini adalah ke-6 kalinya saya begitu gembira menyambut tanggal 27 Oktober setiap tahunnya. Apalagi alasannya kalau bukan, untuk ikut merayakan Hari Blogger Nasional. Sebuah perayaan untuk profesi yang sudah 6 tahun belakangan ini saya geluti secara serius.

Dan, ini adalah peringatan ke-16 tahunnya, sejak pertama kali dicanangkan oleh Bapak Muhammad Nuh, yang kala itu menjabat menteri Komunikasi dan Informatika RI. Itu berarti sejak tahun 2007 silam, profesi blogger itu telah diakui secara resmi.

Di tahun tersebut, saya juga sudah mengenal kebiasaan menulis di platform yang menggunakan internet. Meskipun untuk itu, saya harus menghabiskan waktu dan uang, untuk berjam-jam duduk di bilik yang ada di warnet. Sayangnya ketika itu belum benar-benar mengenali profesi blogger.

Entahlah apa yang ada di pikiran saya, sementara bahkan sejak tahun 2012 sudah mengenal Kompasiana, dan menulis di platform ini. Tapi bisa-bisanya, saya lebih mengenal dan menyadari blogger sebagai profesi, ketika akhir tahun 2017, lalu membeli domain dengan nama sendiri di awal tahun 2018.

Sejak saat itulah, saya mengenal dan akrab serta bangga dengan profesi sebagai blogger. Sebuah profesi yang bisa dikatakan, 

"Finally i found you!".

Tidak berlebihan, setelah perjalanan panjang saya yang merasa tidak bahagia setelah resign dari dunia kerja. Lalu berpetualangan dari jualan online, bikin usaha sendiri, sampai berbisnis MLM pun, saya jabanin.

Hanya demi bisa menghasilkan uang, tanpa harus meninggalkan anak, dan juga bisa saya kerjakan dengan penuh rasa bahagia.

Semua usaha tersebut, bisa dibilang berlawanan dengan passion saya. Meski tetap saja serius menjalaninya, tapi sesungguhnya terasa berat menjalani hal yang kurang diminati.

Menjadi blogger, semacam realisasi dari kalimat,

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun