Mohon tunggu...
Reinelda Marbun
Reinelda Marbun Mohon Tunggu... Mahasiswa - Masiswa

Belajar sastra

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Manfaat Masuknya Budaya Jepang bagi Anak Muda

9 Mei 2023   21:22 Diperbarui: 9 Mei 2023   21:32 878
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Budaya Jepang saat ini banyak diminati oleh anak muda di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. Tidak heran, budaya Jepang memang menarik dan unik. Budaya Jepang ini memiliki banyak keunggulan dan manfaat bagi para penggemarnya loh, mulai dari memperkaya pengetahuan hingga meningkatkan kreativitas.

Salah satu aspek budaya Jepang yang populer di kalangan anak muda  adalah anime dan manga. Kedua aspek budaya ini begitu diminati karena penyajian ceritanya yang dikemas  semenarik mungkin serta  gambar-gambar yang dibuat semenarik mungkin. 

Anime dan manga juga kerap mengangkat tema cerita yang mengajarkan nilai-nilai positif seperti persahabatan, kesetiaan, dan keberanian. Anak muda yang menggemari anime dan manga juga banyak belajar tentang budaya Jepang loh, baik itu adat istiadat, makanan, maupun tempat wisata.

Selain anime dan manga, budaya populer Jepang lainnya yang banyak diminati adalah musik dan mode fashion. Banyak dari antara anak- anak muda yang sangat tertarik dengan grup musik Jepang, seperti Arashi, AKB48, dan Babymetal. 

Mereka juga banyak menyukai trend fashion Jepang, seperti kimono, yukata, serta streetwear. Bahkan beberapa merk streetwear jepang sudah mendunia, seperti Yohji Yamamoto (Y-3), A Bathing Ape (BAPE), Neighborhood, dan masih banyak lagi. Kedua hal ini sangat diapresiasi oleh anak muda yang ingin terlihat “kekinian” dan berbeda dari teman-temannya.

Nah sekarang apasih  manfaat budaya Jepang tersebut bagi anak muda? Budaya Jepang memiliki banyak manfaat loh. Berikut ini mari kita simak  beberapa manfaat dari masuknya budaya jepang dikalangan anak muda .

  • Meningkatkan kemampuan berbahasa asing (Bahasa jepang)

pixabay.com
pixabay.com
Selain meningkatkan pengetahuan tentang budaya Jepang, anak muda juga bisa meningkatkan kemampuan berbahasa Jepang melalui tontonan anime dan manga dalam bahasa Jepang asli. 

Anak muda yang belajar Bahasa Jepang secara otodidak banyak menggunakan metode belajar melalui anime dan manga juga loh. Mereka juga belajar tentang etika dan moralitas yang terkandung dalam budaya Jepang dan terinspirasi untuk menjadi lebih baik.

  • Meningkatkan Kreativitas dan Imajinasi

pixabay.com
pixabay.com
Budaya Jepang juga dapat meningkatkan imajinasi dan kreativitas anak muda. Anime dan manga dapat melatih anak muda untuk berimajinasi lebih bebas dan bereksplorasi dalam keragaman yang lebih besar dari karya lain. Hal ini membantu anak muda untuk menjadi lebih kreatif dan inovatif dalam berbagai aspek kehidupan.
  • Menanamkan Kedisiplinan

pixabay.com
pixabay.com
Masuknya kebudayaan Jepang, juga memungkinkan anak muda dapat belajar tentang kedisiplinan dan kerja keras. Seperti yang kita ketahui Jepang merupakan negara yang terkenal dengan tingkat kedisiplinan dan ketekunan yang tinggi, serta budaya menghargai ketekunan dalam bekerja dan belajar. Anak muda yang tertarik dengan budaya Jepang telah belajar tentang nilai-nilai ini dan diharapkan untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Nah kesimpulannya, ada banyak manfaat budaya Jepang bagi anak muda. Budaya populer Jepang seperti anime, manga, musik, dan fashion memberikan kesempatan yang menarik dan bermanfaat bagi anak muda untuk belajar tentang budaya Jepang, meningkatkan keterampilan bahasa, meningkatkan imajinasi dan kreativitas, serta belajar tentang etika dan moralitas. Semua manfaat ini memungkinkan anak muda untuk tumbuh dan berkembang menjadi individu yang lebih baik dan merdeka.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun