Mohon tunggu...
Reyna Zahra
Reyna Zahra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Mahasiswi Universitas Bunda Mulia

Selanjutnya

Tutup

Money

Lion Air Menjadi Urutan Pertama Maskapai Terburuk di Dunia 2022

16 November 2022   23:20 Diperbarui: 16 November 2022   23:32 302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto: nusatrip.com

Lion Air merupakan maskapai penerbangan yang didirikan oleh Rusdi Kirana dan Kusnan Kirana. Maskapai ini sudah berdiri sejak 15 November 1999, dan mulai beroperasi pada 30 Juni 2000 hingga sekarang.

Berdasarkan hasil survei dari layanan travel Bounce pada tanggal 25 Oktober 2022, menyatakan bahwa Lion Air memasuki urutan teratas dalam daftar 10 maskapai terburuk di dunia. Posisi kedua maskapai terburuk di dunia di tempati oleh maskapai Wings Air yang juga termasuk dalam Lion Air Group. Hasil survei tersebut menunjukan bahwa Lion Air hanya mendapatkan nilai 0,72 dari 10. Sedangkan Wings Air menyentuh nilai 1,11 dari 10.

Hasil perhitungan yang dirilis The 2022 Airline Index itu, berdasarkan dari beberapa aspek. Bounce tentunya memiliki alasan tersendiri mengapa Lion Air dan Wings Air berada di peringkat teratas dalam penerbangan terburuk di dunia.

Aspek utama yang dinilai dari maskapai asal Indonesia itu, karena hanya sanggup mencatat 42,27 persen dari tingkat kedatangan tepat waktu. Kemudian, maskapai Lion Air tersebut juga tercatat 34,43 persen dalam presentasi pembatalan. Sementara, Wings Air yang menempati posisi kedua tercatat 49,78 persen dari tingkat kedatangan tepat waktu dan tingkat pembatalannya tercatat 20,63 persen.

Lion Air menjadi maskapai penerbangan swasta terbesar di Indonesia, Sekaligus maskapai bertarif rendah terbesar kedua di Asia Tenggara. Harga tiket penerbangan Lion Air memang relatif murah, hal ini yang mungkin masih menjadi pilihan para masyarakat untuk memilih penerbangan ini. Maskapai Lion Air juga melayani rute Dosmetik dan Internasional dengan banyak pilihan jam penerbangan.

Selain itu, masyarakat juga menilai dari segi pelayanan yang di berikan oleh maskapai penerbangan ini. Mereka sedang berupaya mengembangkan layanan hiburan secara bertahap yang nantinya bisa di nikmati secara gratis melalui aplikasi Tripper yang bisa di unduh dari Google Play Store maupun Apps Store. 

Pihak maskapai Lion Air sudah berusaha memberikan pelayanan yang terbaik kepada customer nya agar menciptakan kesan yang positif bagi semua orang. Namun, tak semua dapat memberikan pelayanan prima kepada setiap customer nya.

Seperti yang telah tersebar di media sosial seorang petugas Lion Air melemparkan dan menggelindingkan barang dari atas kabin menuju mobil bagasi, Video berdurasi 17 detik itu pun langsung viral di Twitter pada Sabtu (29/1/2022)


Adapun kejadian yang terjadi di Bengkulu, 10 penumpang gagal ikut terbang bersama 189 penumpang lainnya karena kesalahan maskapai Lion Air, dengan kode penerbangan JT-639 pada Jumat pagi (27/5/2022).

Maskapai ini juga memiliki beberapa anak usaha di bidang penerbangan yang tergabung dalam Lion Air Group yaitu Batik Air. Terdapat kejadian yang kurang menyenangkan baru baru ini yang datang dari putra Presiden Indonesia, Joko Widodo. Kaesang Pangarep membagikan pengalaman nya menggunakan Batik Air di akun Twitter miliknya @kaesangp.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun