Mohon tunggu...
Reynal Prasetya
Reynal Prasetya Mohon Tunggu... Penulis - Broadcaster yang hobi menulis.

Penyuka Psikologi, Sains, Politik dan Filsafat yang tiba - tiba banting stir jadi penulis Fiksi. Dukung dan kunjungi channel Karyakarsa : Reynal Prasetya

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Jokowi Presiden Simbolis, Ini Makna Kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia

30 Juni 2022   00:04 Diperbarui: 30 Juni 2022   18:16 482
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Presiden Jokowi disambut Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Istana Marynsky (Sumber: Twitter Presiden Joko Widodo)

Saat ini gaung rasa kagum dan bangga terhadap Presiden Jokowi sedang terdengar di seantero sosial media. Agenda kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia membawa misi damai sontak menjadi trending topik di linimasa Twitter malam ini.

Berbekal dengan harapan dan kesungguhannya untuk bisa mendamaikan dua negara yang tengah berkonflik itu, Jokowi berangkat dengan optimisme bahwa perdamaian jauh lebih penting daripada peperangan yang hanya menyengsarakan banyak orang dan memporak porandakan dunia.

Beliau didampingi langsung oleh Ibu negara serta di kawal oleh 39 Paspampres yang masing-masing dari kesatuan elit TNI yang sudah terlatih dengan persenjataan lengkap untuk menjamin keselamatannya.

Sebelum menemui Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Ibukota Kyiv hari ini Rabu (29/06), Jokowi juga menyempatkan untuk mendatangi salahsatu lokasi puing-puing bangunan apartemen yang hancur di Kota Irpin akibat perang.

"Bersama Walikota Irpin Alexander Grigorovich Markushin saya melihat langsung kerusakan rumah-rumah dan infrastuktur akibat perang. Semoga perang ini bisa dihentikan." Ungkap Jokowi di akun Twitternya saat meninjau langsung lokasi tersebut.

Tidak hanya itu, Presiden Jokowi beserta Ibu Negara juga mendatangi salahsatu rumah sakit yang ada di pusat kota Kyiv yang merawat korban perang. Secara simbolis Ibu Iriana menyerahkan bantuan kemanusiaan kepada Pusat Ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ dan Jaringan Endokrin Ukraina.

Pemerintah Indonesia melalui Palang Merah Ukraina juga turut berkomitmen untuk memberikan bantuan rekonstruksi untuk rumah sakit yang rusak akibat perang.

Tiba di Instana Marynsky hari ini Rabu (29/06) pukul tiga sore waktu setempat, Jokowi langsung disambut hangat didepan pintu Istana oleh Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy.

Presiden Jokowi disambut Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Istana Marynsky (Sumber: Twitter Presiden Joko Widodo)
Presiden Jokowi disambut Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Istana Marynsky (Sumber: Twitter Presiden Joko Widodo)


Pada pertemuan tersebut Jokowi dan Zelenskyy terlihat sangat serius berbincang. Hal tersebut nampak dari gesture Zelenskyy yang terlihat tegang saat ia langsung berkomunikasi empat mata dengan Presiden Jokowi.

Entah apa yang disampaikan Jokowi kepada Zelenskyy sehingga ia terlihat begitu tegang. Namun yang jelas kunjungannya kali ini ke Ukraina dan berkomunikasi dengan Zelenskyy semata-semata untuk membawa misi perdamaian. Hal itu yang secara lugas Jokowi sampaikan di akun Twitter pribadinya.

Banyak yang menilai positif langkah yang dilakukan presiden Jokowi kali ini. Pujian, kekaguman dan rasa bangga dari para netijen dan rakyat Indonesia juga terus menggaung di berbagai media sosial. Bahkan kunjungan dan misi perdamaian Jokowi ini juga tidak luput dari sorotan media asing yang menaruh atensi atas langkah keberaniannya itu.

Respon negara lain atas misi perdamaian Jokowi (Sumber: tangkapan layar dari zonajakarta.pikiran-rakyat.com)
Respon negara lain atas misi perdamaian Jokowi (Sumber: tangkapan layar dari zonajakarta.pikiran-rakyat.com)


Begitupun dengan penulis yang ikut bangga dan kagum atas apa yang dilakukan Jokowi. Meski tidak mudah dan terbilang sulit untuk mendamaikan konflik ini. Namun hal ini sudah memberikan efek yang cukup besar bagi dunia.

Seperti yang kita tahu Jokowi adalah seorang Presiden Simbolis. Ia lebih senang memainkan simbol dan memberikan pesan secara tersirat namun mendalam sebagai komunikasi politiknya.

Jokowi bukan tipikal Pemimpin yang vokal dan senang berpentas di podium. Namun Jokowi adalah pemimpin yang lebih senang beraksi dan terjun kelapangan dan berbicara melalui tindakannya yang seringkali meninggalkan banyak sekali pesan-pesan yang menarik bagi kawan maupun lawan politiknya.

Dan sekarang Jokowi sedang memainkannya. Kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia bukan hanya semata-mata membawa misi perdamaian saja, melainkan ada "pesan khusus" yang ia bawa untuk dunia. Khusunya untuk negara adidaya semacam Amerika.

Kita lihat seorang Jokowi yang wong jowo itu dengan percaya diri dan berani mengambil inisiatif sebagai "juru damai" untuk Ukraina dan Rusia. Disini Jokowi sebenarnya ingin memberi "contoh sekaligus pesan" untuk negara adidaya seperti Amerika, bahwa tindakan tersebutlah yang seharusnya "negara adidaya" dilakukan.

Sepagai Polisi Dunia harusnya Amerika lah yang berperan sebagai "juru damai". Tapi kali ini negara adidaya itu justru ikut memperparah konflik dan memperunyam keadaan.

Langkah Jokowi ini terbilang cerdik dan kren, karena menurut penulis ini luarbiasa. Memberikan contoh dan sekaligus menyinggung negara adidaya untuk melakukan hal yang serupa. Jadi disini Indonesia sudah seperti "negara adidaya" karena melakukan pekerjaan yang seharusnya dilakukan oleh negara adidaya.

Kalau Turki atau Inggris misalnya yang menjadi juru damai, ya pasti sudah biasa. Eh sekarang tiba-tiba ada negara dari Asia yang mengambil peran itu? Jelas ini sangat mempermalukan negara adidaya lain. Bahkan Malaysia pun sampai dibuat Iri dengan langkah Indonesia ini.

Ah, sepertinya Indonesia sudah cukup pantas naik tahta untuk menjadi negara adidaya. Karena yang onoh ternyata sudah tidak dapat diandalkan. :P

I'm Proud of you Mr. Presiden, Bravo Indonesia. !!!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun