Mohon tunggu...
Revani Maulina
Revani Maulina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa S1 Program Studi PGSD UPI Tasikmalaya

Bergerak Lebih Maju Untuk Indonesia Sejahtera

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peningkatan Pemahaman Literasi Numerasi Melalui Program Kampus Mengajar5

29 Desember 2023   10:55 Diperbarui: 29 Desember 2023   11:14 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kampus mengajar merupakan salah satu program kemendikbud yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk membantu kegiatan pembelajaran di Sekolah Dasar dan Sekolah menengah pertama di berbagai wilayah Indonesia. Dengan adanya kegiatan kampus mengajar 5 ini mahasiswa diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan literasi dan numerasi di sekolah yang sudah ditetapkan.

Kegiatan kampus mengajar memiliki banyak sekali dampak positif bagi sekolah-sekolah penempatan, sebab banyak program-program baru yang di kembangkan oleh mahasiswa yang bertugas di sekolah, yang memang membantu sekali dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar atau dalam bagian adminstratif serta penyesuaian terhadap teknologi. 

Dalam program Kampus Mengajar 5 ini, mahasiswa secara aktif melakukan kolaborasi dengan guru-guru disekolah penempatan terhitung dari bulan tanggal 20 Februari 2023 sampai dengan tanggal 16 Juni 2023. Dengan adanya program kampus mengajar 5 ini, diharapkan mahasiswa dapat membantu pihak sekolah dalam meningkatkan literasi dan numerasi serta melakukan adaptasi teknologi, tentu diperlukannya rancangan program yang dibuat oleh mahasiswa. Adapun program yang telah disusun, sebagai berikut:

  • Program Literasi , Progam ini merupakan gerakan untuk bisa meningkatkan sadar literasi para siswa guna meningkatkan sistem pendidikan dan mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas. Adapun program sadar literasi dilakukan dengan berbagai kegiatan yakni pembelajaran literasi melalui kegiatan mambaca buku cerita sebelum kegiatan pembelajaran, pembelajaran literasi melalui media puzzle abjad, serta pemilihan buku bacaan bagi para siswa.
  • Program Numerasi, Program ini merupakan sebuah gerakan agar para siswa bisa sadar dan mahir dalam kemampuan numerasi. Dimana dalam kegiatan pelaksanaan program ini dilakukan dengan dua kegiatan yakni kegiatan mahir berhitung dan kegiatan menghafal perkalian serta pembagian. Kegiatan mahir berhitng dilaksanakan dengan dua cara yakni dengan pembelajaran numerasi melalui metode diskusi yang mengacu pada permasalahan yang melibatkan siswa secara langsung, dan yang kedua yakni pembelajaran numerasi dengan media tangga satuan panjang yang memadukan antara kegiatan belajar sambil bermain agar siswa tidak merasa bosan ketika kegiatan pembelajaran berlangsung. 
    Dokumentasi pribadi
    Dokumentasi pribadi
  • Program Adaptasi Teknologi, Program ini merupakan sebuah usaha untuk lebih memperkenalkan teknologi dilingkungan sekolah agar warga sekolah bisa beradaptasi dengan perkembangan zaman yang semakin maju. Dimana dalam kegiatan prlaksanaan program ini dilakukan dengan cara pengenalan aplikasi Canva sebagai media pembelajaran serta kegiatan menonton film inspiratif dan edukatif agar meningkatkan minat belajar siswa dalam kegiatan pembelajaran.
  • Program Menciptakan Lingkungan Berbudaya Literasi dan Numerasi, Selain program literasi dan numerasi yang dilaksanakan secara langsung, lingkungan berbudaya literasi dan numerasi harus diciptakan agar tujuan meningkatkan pemahaman literasi numerasi siswa dapat berjalan dengan baik. Untuk itu diadakan beberapa program kerja yang dirasa sesuai dalam mendukung kegiatan tersebut diantaranya gerakan literasi sekolah melalui pohon baca, gerakan numerasi dengan membuat kincir origami, gerakan literasi melalui mading kreasi, serta gerakan literasi sekolah dengan pembiasaan membaca 30 menit sebelum kegiatan pembelajaran.
  • Program lainnya, Program-program lainnya juga dibuat untuk mendukung kegiatan sekolah juga membantu dalam pelaksanaan program yang telah dirancang sebelumnya. Adapun program-program tersebut diantaranya ada kelas khusus, jumat mengaji dan Ajengan Masuk Sekolah (AMS), serta pengembangan diri siswa yang dapat menggali minat dan potensi siswa.

Banyak sekali pengalaman baru yang di dapatkan pada saat penugasan Kampus Mengajar di SD Negeri Awilega ini yang tidak perah terbayangkan sebelumnya. Mulai dari bagaimana memahami karakteristik siswa yang beragam terlebih siswa SD yang pada usia perkembangan memiliki sifat yang berbeda-beda dan sangat hiperaktif. Selain itu pengalaman mengajar juga sangat berharga bagi diri saya pribadi karena dengan mengikuti program ini saya dapat terjun langsung untuk mengajar anak-anak setelah di universitas belajar mengenai teori mengajar anak-anak. 

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun