Mohon tunggu...
Reva Kurnisa
Reva Kurnisa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa IAIN METRO LAMPUNG

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Puisi tentang Penghianatan Sahabat

14 Juni 2024   10:23 Diperbarui: 14 Juni 2024   11:02 90
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

                     PENGHIANATAN

                   Karya: Reva Kurnisa

Dalam labirin kehidupan, kita bertemu tanpa rencana

Kau menjadi cahaya dalam kegelapan, mengiringi langkahku

Di saat kesedihan melanda, engkau tetap ada

Dan dalam kebahagiaan, kau pun hadir bersamaku

Dulu...

Setiap pertemuan denganmu adalah keceriaan

Tawamu yang sederhana mengusik hatiku untuk tersenyum

Namun, kini bayang-bayang menyelimuti

Wajahmu yang dulu bersinar kini terlupakan

Sifatmu terbongkar, tersembunyi di balik senyummu

Hitam tak lagi menjadi putih

Aku, yang terpesona oleh penampilanmu

Tak mampu membedakan antara asli dan palsu

Kau menusukku dari belakang, membuka rahasiaku

Mengungkapkan keburukanku di hadapan semua orang 

Sungguh tak terduga, sifatmu tak seindah parasmu yang menawan

Persahabatan yang kita jalin ini berakhir dengan kepahitan

Mungkin, makna persahabatan kita hanya biasa bagimu

Kesedihan menyelimuti, ketika kejujuran mengungkapkan kebusukanmu

Namun, dari kekecewaan ini, aku memahami

Bahwa tak semua yang bersinar adalah emas

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun