Di sini menebak gambar merupakan permainan ke-2 masih sama seputar motorik halus. Anak-anak yang berani akan di minta maju ke depan untuk menebak gambar yang ia ketahui, sebelum itu saya akan menjelaskan di gambar tersebut ada hewan apa saja dan hidup dimana, selanjutnya anak anak akan di persilahkan maju kedepan.Â
Bermain tebak-tebakan memiliki manfaat yang positif bagi anak. Terutama jika anak sudah berusia 5 tahun ke atas maka daya tangkapnya sudah semakin baik. Kegiatan ini juga melatih anak anak untuk banyak menguasai kosakata. Adapun juga untuk melatih anak-anak untuk mempunyai jiwa pemberani.
Berikut ini manfaat bermain tebak-tebakan :
1. Pengembangan keterampilan bahasa pada anak
2. Meningkatkan konsentrasi anak
3. Mengasah ketelitian anakÂ
4. Meningkatkan kemampuan berpikir logis
5. Meningkatkan interaksi sosial
6. Mengembangkan rasa percaya diri pada anak
7. Mengenal lingkungan sekitar dengan lebih baik
8. Melatih keterampilan visual