Dengan semakin berkembangnya industri otomotif yang ada saat ini membuat banyak perusahaan yang berjalan dalam bidang otomotif berhasil merilis beberpa motor listrik terbaik dengan spesifikasi dan fitur yang begitu menarik. Salah satu alasan kenapa di ciptakannya motor listrik adalah tidak adanya emisi gas buag yang berakibat pada polusi udara. Namun dengan biaya riset dan pengembangan yang mahal memang saat ini belum banyak motor listrik yang bisa kita miliki.
Meski demikian, tercatat saat ini Indonesia sudah memiliki setidaknya dua motor listrik terbaik yaitu Viar Q1 dan juga Gesits. Keduanya di gadang-gadang akan menjadi pelopor bagi para pengembang motor di Indonesia.
Selain itu ada juga beberpa motor listrik terbaik yang sudah ada saat ini dan masuk dalam kategori motor listrik terbaik seperti Lito Sora, Lightning LS-218, dan juga Brutus V9. Nah bagi kalian yang penasaran seperti apa spesifikasinya bisa langsung nih simak informasinya berikut ini.
1. Viar Q1
Motor listrik yang dibuat para pecinta otomotif di tanah air ini memang tengah menjadi sorotan bagi siapapun yang melihatnya.
Pasalnya memiliki desain yang cukup menarik Viar diketahui hanya membandrol motor ini dengan harga Rp 16.2 juta-an.
Meski tergolong murah, namun motor listrik ini sudah dilengkapo dengan mesin listrik yang diproduksi oleh Bosch. Dengan harga tersebut anda dapat menggunakan motor ini dengan kecepatan maksimal 60 km/jam serta mampu digunakan berkendara dengan jarak tempuh hingga 70 km/jam.
2. Gesits
Selain Viar Q1 yang menjadi idola bagi masyrakat kita, Indonesia juga memiliki motor listrik terbaik dengan nama Gesits.
Keberadaan Gesits tentu saja akan menjadi pesaing berat untuk Viar Q1 karena spesifikasi yang dibawa motor ini jauh lebih canggih.
Beberapa teknologi yang lebih mewah pun diberikan agar mampu menarik minat masyrakat.
Dibandrol dengan harga 20 juta rupiah, motor Gesits ini diklaim mampu melaju dengan kecepatan hingga 100 km/jam dengan sekali pengisian baterai. Dan hebatnya, dalam sekali pengisian baterai motor ini mampu dikendarai sejauh 80 - 100 km.
3. Lito Sora
Mempunyai desain fituristik menjadi ciri khas dari motor listrik terbaik Lito Sora yang satu ini. Di mana motor yang dibandrol dengan harga kurang lebih 1 milyar ini diklaim mampu mendapatkan akselerasi yang cukup cepat yaitu 0-100 km hanya dalam waktu 4 detik saja.
Dengan raihan akselerasi yang cukup cepat tersebut tak heran apabila motor ini benar-benar menjadi salah satu motor listrik termahal didunia.
Sementara untuk kecepatannya mampu menembus hingga 193 km/jam hanya dalam sekali pengisian baterai hingga penuh. Dan sebanding dengan harganya yang mahal jarak tempuh yang di tawarkan pun sangat jauh yakni sekitar 297 km.
4. Lightning LS-218
Selain ketiga motor diatas, kalian juga bisa menjadikan motor Lightning LS-218 sebagai salah satu motor referensi terbaik ketika sedang mencari gambaran tentang motor listrik terbaik. Berbeda dari ketiga motor diatas, Lightning LS-218 diklaim menjadi motor tercepat di dunia karena mampu menraih top speed hingga 320.8 km/jam. Hasil yang baik tersebut tetu saja tak terlepas dari penggunaan mesin yang kabarnya memiliki power begitu besar yakni 200 Hp dan torsi tinggi yani 227 Nm. Sayangnya utnuk bisa memiliki motor listrik terbaik dan tercepat ini kalian harus merogoh kocek yang cukup dalam.
5. Brutus V9
Jika kalian beranggapan motor listrik memiliki tampilan yang biasa-biasa saja, anggapan tersebut sepertinya salah besar karena motor listrik dari Amerika Serikat yang satu ini yakni Brutus V9 benar-benar di desain mirip seperti Moge Harley Davidson. Harganya yang mencapai 430 juta rupiah membuat motor ini memiliki mesin dengan power makimum 93 KW dan torsi maksimum 375 Nm. Berbekal mesin tersebut Brutus V9 ini mampu menempuh jarak hingga 450 km dengan kecepatan maksimal 185 km/jam hanya dlaam sekali pengisian baterai saja.
Nah itu dia 5 motor listrik terbaik yang ada saat ini, jika kalian memiliki beberapa informasi tentang motor listrik terbaik lainnya bolah dong di bagi di kolom komentar. Nah sekian semoga bermanfaat.
Sumber : https://www.mesinmotor.com/motor-listrik-terbaik/
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H