Â
Kegiatan selanjutnya, merupakan kegiatan pemasangan Banner 5M pada Hari Sabtu (31/07).
Kegiatan Hari ketiga KKN, mahasiswa melakukan kegiatan pemasangan banner 5M untuk lebih menyadarkan masyarakat pentingnya 5M, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas masyarakat.
Â
Dilanjutkan dengan kegiatan pembuatan dan penyerahan tempat cuci tangan kepada pihak desa pada Hari Minggu (01/08).
Kegiatan Hari keempat, mahasiswa melakukan kegiatan pembuatan serta penyerahan tempat cuci tangan agar terciptanya kesadaran masyarakat akan pentingnya cuci tangan, serta terealisasinya langkah 5M. Penyerahan kepada pihak desa diwakilkan oleh Ketua RW 05, Bojong Indah, Jakarta Jakarta.
Â
Kegiatan selanjutnya, Pemberian Bansos kepada warga sekitar di RW 05, pada Hari Sabtu (07/08).
Kegiatan pada Hari kelima,  mahasiswa melakukan pemberian bansos bagi warga yang terdampak dimasa pandemi. Sebelum melakukan pemberian bantuan, mahasiswa  dan ketua RW 05, telah melakukan beberapa riset agar tujuan dan target penerima tepat sasaran dalam penerimaan bantuan pada warga RW 05.
Â
Kegiatan selanjutnya, Pemberian hand sanitizer dan masker kepada warga sekitar di RW 05, pada Hari Sabtu (08/08).