Mohon tunggu...
Rephy Ekawatie
Rephy Ekawatie Mohon Tunggu... Administrasi - Pegawai Negeri Sipil/Penulis

Contact: rephy.ekawatie@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Belajar dari Pak Atung dan Pak Ongky Cara Berfikir Menjadi "Horang Kayah", Cekidot!

9 Januari 2022   19:30 Diperbarui: 10 Januari 2022   12:24 1018
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pola fikir yang khas dan berbeda

"Orang kaya memiliki pola fikir yang berbeda dari orang-orang lainnya"

Pola fikir orang kaya yang dicatat dalam Buku Pak Atung & Pak Ongky "Financial Revolution in Action", antara lain:

Pertama, memberikan nilai tambah adalah sesuatu yang penting. Nilai tambah membuat seseorang unggul dalam persaingan.

Kedua, memiliki faktor penggali sebagai kunci. Faktor penggali memberikan nilai tambah yang bisa diberikan.

Ketiga, memastikan orang lain menang baru memenangkan diri sendiri. Konsep selalu menawarkan yang menguntungkan bagi semua pihak, menjadi kunci sukses dalam negosiasi.

Keempat, memastikan diri selalu berdaya untuk memanfaatkan kesempatan yang ada. Tidak membatasi diri dengan berbagai alasan untuk mencapai hasil yang diinginkan.

Kelima, selalu bertanggung jawab terhadap hidup sendiri dan tidak menyalahkan orang lain, serta situasi. Respon terhadap situasi menentukan keberhasilan.

Keenam, menggunakan uang untuk menang bukan sekedar untuk tidak kalah. Tidak ragu mengeluarkan biaya untuk bisa memperbesar kemenangan, tidak selalu meminimalkan biaya.

Ketujuh, berfikir besar untuk mendapatkan hasil yang besar. Tidak menurunkan impian,namun meningkatkan kemampuan untuk mencapai impian.

Kedelapan, fokus kepada kesempatan, bukan kepada hambatan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun