Coffee shop atau yang sering ditempati oleh anak-anak jaman sekarang (indie) adalah tempat menyediakan makanan dan minuman namun dengan menu utama kopi.Â
Umumnya, Â coffee shop didesain menarik dan menyediakan banyak menu kopi. Sejumlah tempat juga menyediakan menu kopi dengan berbagai macam karakteristiknya.Â
Contohnya seperti janji jiwa yang memberikan ikatan, starbucks yang memberikan kemewahan, value, Â dan kenyamanan serta kopi kenangan yang sedang hype sekarang.
Berikut beberapa tips untuk membuat desain coffee shop kalian lebih menarik dan cozy:
Pemilihan fasilitas pengunjung seperti meja kursi yang baik dan fasilitas pendukung
Insideretail.asia
Fasilitas pendukung seperti meja dan kursi sangatlah penting. Usahakan dan maksimalkan 2 perabot itu punya tingkat kenyamanan yang tinggi terlebih lagi bisa membuat pengunjung merasa seperti dirumah.
Fasilitas pendukung seperti game, pelayanan yang baik, tampilan menu yang memudahkan pengunjung akan membuat coffee shop kalian semakin cozy. Hal ini membuat pengunjung lebih nyaman berada di coffee shop kalian.
Material yang sesuai dengan design style coffee shop
Menggunakan jasa desainer interior adalah langkah tepat dalam membuat coffee shop. Karena kalau kalian memakan jasa desainer, maka mereka akan dapat memberikan value, perasaan, dan memilihkan material terbaik untuk coffee shop kalian.
Material ini akan sangat menjadi daya tarik atau keunikan tersendiri bagi pengunjung. Mereka akan dimanjakan dengan material-material unik.
Pengaturan lighting, acoustic, penghawaan pada coffee shop
Lighting bisa dibilang senjata utama untuk mengatur suasana ruang. Contohnya warna lampu warm white akan membuat ruangan lebih nyaman, friendly, homie, dan cozy.
Acoustic akan kita sebut sebagai pemanis ruang, yaaa seperti halnya pesta tanpa musik akan hampa. Begitupun dengan coffee shop tanpa suasana atau lagu akan membosankan. Selain itu kita juga harus memperhatikan kebisingan dari luar agar tidak masuk kedalam coffee shop kalian.
Menanamkan ciri khas tersendiriÂ
store.tsite.jp
Ciri khas ini bisa dilihat dari beberapa coffee shop seperti starbucks yang memiliki ciri kemewahan, memberikan value, memberikan pride kepada pengunjungnya serta nilai sosial.Â
Jadi untuk coffee shop kalian, usahakan memiliki ciri khas atau branding sehingga dapat tertanam dalam benak pengunjung. Contohnya pelayanan baik, perlakuan khusus saat ulang tahun, free dish atau apapun itu.
Sekian untuk para pemilik coffee shop itu adalah beberapa tips bagi kalian yang ingin membuat coffee shop dengan ciri khas serta berhasil bersaing di jaman sekarang. Beberapa tips tersebut akan membantu kalian untuk memberikan kenyamanan dan kepercayaan terhadap pengguna
Selain beberapa tips itu jangan lupa untuk meningkatkan kualitas kopi kalian dan pelayanan yang baik. Terima kasih dan semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H