Mohon tunggu...
Reni Nurliani
Reni Nurliani Mohon Tunggu... Mahasiswa - @reninurlianii

Jujur adalah pangkal keberhasilan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Resmi! Dibuka Pendaftaran PAW Dewan Kerja Cabang Kota Banjar, Segera Daftar Sebelum di Tutup

22 Agustus 2024   13:22 Diperbarui: 22 Agustus 2024   13:26 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto @dkckotabanjar

Banjar - Dewan Kerja Cabang Kota Banjar Masa Bakti 2020-2025 membuka pendaftaran pengurus Pergantian Antar Waktu, sebagaimana Dewan Kerja Cabang merupakan organisasi Pramuka yang mewadahi Pramuka Penegak dan Pandega [Khusus sekolah Menengah Atas dan Perguruan Tinggi]. Maka dari itu pada tahun 2024 ini mengajak kepada seluruh Pramuka Penegak dan Pandega Kota Banjar untuk serta menjadi bagian dari keluarga Pranata Muda Bhuana Patroman.

Informasi ini benar adanya open rekrutmen Pergantian Antar waktu sebagaimana dilansir dari akun Instagram @dkckotabanjar sedang mencari talenta hebat yang siap berkomitmen mewujudkan Pramuka Kota Banjar lebih baik, dengan keyakinan bahwa Pramuka Penegak dan Pandega Kota Banjar itu baik langkah selanjutnya yaitu mencari yang terbaik. Apakah kamu yang kami cari ? segera daftar sebelum di tutup.

Sebelum mendaftarkan diri anda lebih baik banyak syarat dan ketentuan terlebih dahulu,supaya kamu lolos tahap administrasi. Berikut tahapan rekrutmen PAW DKC Kota Banjar Masa Bakti 2020-2025 :

Pengumpulan berkas pendaftaran yaitu 21 Agustus s.d 25 Agustus 2024, Pelaksanaan Seleksi yaitu pada tanggal 26 Agustus 2024 dan pengumpulan Hasil seleksi pada tanggal 26 Agustus 2024. Sebaiknya dicatat terlebih dahulu terkait waktu yang telah ditetapkan oleh panitia.

Syarat Umum yang wajib diketahui oleh kamu sebelum mendaftar:

1. Aktif di Gugus Depan ditujukan dengan keterangan aktif

2. Memiliki Syarat Kecakapan Umum minimal Penegak Bantara untuk golongan Pramuka Penegak dan Minimal Calon Pandega untuk golongan Pramuka Pandega.

3. Belum Menikah berusia 16 s.d 24 tahun pada saat hasil seleksi diumumkan

4. Mempunya Semangat dan disiplin tinggi

Syarat khusu :

1. Mengisi Formulir pendaftaran secara online melalui link https://bit.ly/OPENREKRUTMENPAW2024 

2. Upload KTA Pramuka yang masih berlaku

3. Mendapatkan rekomendasi dari ketua Mabigus dibuktikan dengan surat tugas

4. Mendapatkan ijin dari orang tua dibuktikan dengan surat ijin orang tua

5. Melampirkan sertifikat atau penghargaan selama 3 tahun terakhir 

6. Bersedia menandatangani pakta integritas saat terpilih menjadi pengurus DKC Kota Banjar Masa Bakti 2020-2025

7. Membuat Motivation Letter tentang kenapa kamu ingin menjadi DKC kota Banjar (dibuat dengan minimal 250 kata diketik dalam format pdf).

Itu dia Persyaratan Umum dan Persyaratan Khusus yang perlu di perhatikan karena hal ini menjadi nilai dalam administrasi, segala informasi bisa ditanyakan langsung melalui akun Instagram resmi @dkckotabanjar. Selamat berjuang kaka-kaka, yakinlah bahwa kamu adalah orang yang kami cari 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun