Radiasi dari benda-benda ini juga kadang dianggap remeh. Paparan radiasi dari HP dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel otak karena gelombang elektromagnetik mudah menembus ke otak, dengan rusaknya sel-sel otak akan dapat meningkatkan risiko terjangkitnya berbagai jenis penyakit seperti tumor otak, Alzheimer, autism, masalah pada perilaku (Kemkes RI, 2022).Â
Kebiasaan buruk harus segera ditinggalkan dan dirubah. Anak-anak kita juga hanya sekedar mencontoh perilaku kedua orang tuanya, jangan sampai perkembangan mereka terhambat.Â
Kurang tidur mungkin hal biasa bagi para pekerja terutama di kota-kota besar, tapi tidak ada salahnya kok mengubah kebiasaan buruk terus menatap layar HP hingga larut malam sebelum tidur. Sisakan satu atau dua jam sebelum tidur tanpa HP di tangan kita, maka sebagian besar gejala insomnia dan gangguan tidur akan sirna!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H