Mohon tunggu...
helen_s.maria
helen_s.maria Mohon Tunggu... Administrasi - #exploreIndonesia #exploretheworld ... Bersyukur untuk kesempatan, waktu, kesehatan dan rezeki yang Tuhan berikan

@helen_s.maria

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Pengalaman Pertama dengan @airbnb: Rumah Lio, Yogyakarta

3 Oktober 2018   16:03 Diperbarui: 12 Oktober 2018   12:12 1671
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

NYAMAN BERMALAM DI RUMAH LIO

Saat harinya kami tiba disana, komunikasi dengan Pak Andi tetap lancar tidak ada kendala. Kami menuju lokasi, dengan bantuan aplikasi google map, tidak sulit menemukan alamat  Jl. Dirgantara, Sewon, Yogyakarta. Lokasinya dekat STTKD Kampus Dirgantara.

Dokpri
Dokpri
Kami disambut oleh Pak Heru yang juga ramah. Beliau mengenalkan tentang Rumah Lio, fasilitas dll. Pertama masuk ke rumah langsung terasa nyaman, damai, sejuk dan kerasan. Auranya homy (perasaan seperti di rumah sendiri dan terasa nyaman).

Dokpri
Dokpri
Suasana rumah terang,  sirkulasi udara juga baik, jadi kami merasa segar dan tidak pengab. Bersih adalah hal penting saat memilih penginapan, dan kami acungkan jempol untuk kebersihan Rumah Lio. Fasilitas dapur dalam kondisi baik dan terawat, jadi  bisa dipakai bila ingin memasak. 

Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Kamar tidur, kamar mandi, setiap ruangan bersih terawat. Saya dan Aida  menempati kamar di lantai 2, bila pintu dan jendela dibuka, sebenarnya tidak perlu memakai AC karena udara yang masuk cukup banyak. Kamar mandi juga cukup untuk bergantian tanpa harus mengantri lama, karena ada 2 kamar tidur dengan kamar mandi di dalam, dan 3 kamar tidur dengan 2 kamar mandi di luar. 

Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Ruangan lainnya juga nyaman untuk berkumpul, ngobrol, nonton TV dan makan bersama. Malam terakhir kami nonton bareng penutupan Asian Games. 

Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Pagi terakhir kami di Jogja, sengaja tidak dibuat banyak acara selain bangun siang, leyeh-leyeh bersantai di Rumah Lio. Masak sarapan dan makan bersama. Di halaman belakang, ada pohon mangga yang sedang berbuah dan boleh dipetik. Memetik 2 buah mangga muda yang berukuran cukup besar dan terjangkau untuk dipetik. Mangga asam segar dibuat manisan dan bekal cemilan saya selama perjalanan menuju bandara.

Dokpri
Dokpri
dokpri
dokpri
Tiga hari dua malam di Yogya, menginap di Rumah Lio, liburan yang singkat. Ingin diperpanjang tapi apalah daya terbentur masalah cuti dan harus kembali bekerja. Semoga nanti bisa kembali liburan lebih lama di Yogya dan Rumah Lio.

Dokpri
Dokpri
Terima kasih Pak Andi dan Pak Heru yang sudah menerima dan melayani  dengan baik. Terima kasih @airbnb yang membantu  membuat liburan kami bertambah seru. Sampai bertemu lagi di kisah selanjutnya, tiga hari di Yogyakarta.

Salam,

Life Is A Great Journey,

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun