Masih terus menapaki lembabnya hutan dari Pos 3 (12:30 WITA). Saat berhenti, saya panik saat dikerubungi agas (sejenis nyamuk berukuran kecil, akibat gigitannya tidak langsung terasa gatal. Di bentolannya ada lubang yang mengeluarkan cairan bening saat dipencet.
Cairan ini harus dikeluarkan karena bila tidak akan terus membuat gatal). Karena tadi pagi hujan, saya memakai celana pendek dan diserang agas menakutkan.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Tidak banyak foto yang saya ambil di antara jalur ini, sampai tiba di Pos 4 (13:20 WITA).
Bertemu guguk "Hitam Manis", dia mengikuti seorang pendaki yang sedang turun gunung dan beristirahat. Roti yang diberikan saat di pesawat menjadi rejekinya.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Pos 4 -- Pos 5 = 1 jam 40 menit Setelah istirahat, lanjut berjalan melewati hutan lumut. Ada batang pohon tumbang berbentuk gajah kecil yang ditumbuhi lumut.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Berjalan lagi sampai melihat batang pohon terlebah 2 di bagian bawah, berbentuk huruf A besar.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Gerimis turun saat sampai di Pos 5 (13:30 -- 15:10 WITA),
camping ground tempat kami bermalam. Ada beberapa tenda kelompok lain yang sudah terpasang.
Tenda kami belum siap semua, saya masuk ke tenda yang sudah ada, ganti baju dan bersih-bersih. Ingin membantu memasang tenda tetapi daripada bikin ribet jadi saya masuk lagi beristirahat di tenda.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Sorenya membantu Catur menyiapkan soto ayam untuk makan malam. Setelah makan balik ke tenda wanita dan ingin cepat bisa tidur untuk mengisi energi. Tapi hujan terus turun, tendanya bocor, tidurnya disisain di pinggir, dan basah hikkss ...
20180621 Pos 5 -- Puncak Rante Mario -- Pos 5
Pos 5 -- Pos 6 = 45 menit
Setiap kali terbangun dan mendengar suara angin kencang, Rencana berangkat saat dini hari, berubah sesuai jadwal. Setelah sarapan, hujan berhenti dan kami berangkat (06:15 WITA). Menapaki jalur menanjak, cocok untuk olahraga pagi
Mengintip pemandangan "Samudera Awan" dari Pos 6 (07:00 WITA). Menyesal saya tidak mengambil foto, karena di semak-semak banyak "ranjau manusia" dan aroma tidak sedap. Saya juga mencari spot untuk menyelesaikan "urusan besar ritual pagi".
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Pos 6 -- Pos 7 = 55 menitSetelah saling menunggu menyelesaikan "urusan pagi", kami bergerak (07:25 WITA). Melewati hutan lumut yang menakjubkan, saya senang berada di sini, seperti di film-film yang bersetting alam di luar negeri hehehe. Kata Rahman, mirip dengan hutan di film The Lord Of The Ring.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Pos 7 adalah pos favorit saya (08:20 WITA). Karena dekat dengan air, Pos 7 juga sering dijadikan tempat berkemah, walaupun tidak seramai di Pos 5. Saya menunggu Akram mengambil air dan menitipkan HP untuk mengambil beberapa foto di sana.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Pos 7 -- Telaga = 20 menit + Telaga - Puncak Rante Mario = 50 menit.Meninggalkan Pos 7 (08:50 WITA), di perjalanan memetik buah arbei, sayangnya sedang tidak berbuah banyak. Akram menunjukkan dan mengajarkan mekan buah liar lain. Buahnya bulat kecil, ungu kehitaman, rasanya enak seperti sarsaparilla/rootbeer.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jalur terjal setelah Pos 7, ekstra hati-hati karena tanah yang licin. Tapi suasana berkabut tetap indah untuk dinikmati.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Banyak tumpukan batu/
rock balancing di dekat telaga. Ada tulisan "EVA" yang disusun di telaga. Eva yang masih dibelakang mungkin senang karena namanya tertulis disini. Tapi, saat bertukar cerita di tenda setelah turun dari puncak, ternyata Eva tidak melihat tulisan namanya ini di telaga hahaha, ya sudahlah.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Ternyata puncak masih lumayan jauh. Tetap semangat, Rante Mario, I'm coming!!! Untungnya banyak bonus jadi bisa berjalan lebih cepat sampai di puncak.
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Jatuh Hati Dengan Pesona Gunung Latimojong
Puncak Gunung Latimojong ditandai dengan tiang bertulis Mapala Univ 45 UP - Rante Mario 3443 mdpl. Kami antre untuk mengambil foto wajib pernah berada di ketinggian ini.
Lihat Travel Story Selengkapnya