Mohon tunggu...
Regy Saputra
Regy Saputra Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar sekolah/ketua murid/wakil ketua IRMA/SMAN 1 Nagreg

Hobi membaca dan menulis/ramah,rajin dan pantang menyerah/konten mengenai pendidikan,sciene,sejarah,seni & budaya,flora & fauna

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mengetahui Reaksi Eksoterm dan Reaksi Endoterm, dari Larutan Detergen dan Larutan Urea

2 September 2022   23:37 Diperbarui: 27 Februari 2024   10:17 7713
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

  

 Apakah kalian pernah merasakan api unggun?atau saat menjemur pakaian kalian terpikirkan peristiwa tersebut dengan reaksi eksoterm dan endoterm? Dalam kimia terdapat istilah atau materi tentang reaksi eksoterm dan reaksi endoterm.Lalu apa sih yang dimaksud dengan eksoterm dan endoterm itu?Nah,untuk mengetahuinya kita akan memahami dan mempelajarinya melalui hasil percobaan melarutkan detergen ke dalam air dan melarutkan urea ke dalam air juga.Mungkin teman-teman juga bisa melakukan percobaan sederhana ini untuk melakukan pengamatannya.

Membuat larutan detergen dan larutan urea

Alat dan bahan

1.Dua buah cup plastik bening

2.Air

3.Detergen dan urea(yang berwarna merah muda)

Langkah-langkah

1.Siapkan dua buah cup plastik bening

2.Isi kedua cup dengan air secukupnya

3.Masukan detergen ke cup ke satu dan masukan juga urea ke cup kedua

5.Kocekkan/aduk keduanya secara perlahan

6.Jika sudah teraduk,pegang cup lalu amati yang terjadi dan rasakan perbedaan suhu dari kedua larutan tersebut

 Yang terjadi pada percobaan melarutkan detergen kedalam air adalah,mengalami perubahan warna air dari bening menjadi putih dan berbusa.Dan juga suhu larutannya mengalami perubahan dari normal menjadi hangat.Sedangkan,pada percobaan melarutkan urea kedalam air adalah,terjadi perubahan warna air dari bening menjadi merah muda.Dan untuk perubahan suhu larutannya dari normal menjadi dingin.

 Setelah mengetahui peristiwa tersebut,kita tentukan sistem dan lingkungannya.Pada percobaan melarutkan detergen kedalam air,sistemnya adalah larutan detergen,karena bisa menyebarkan suhu ke lingkungan,dan untuk lingkungannya adalah wadah dan tangan yang memegang sistem.Demikian juga pada percobaan melarutkan urea kedalam air,sistemnya adalah larutan urea,karena bisa menyebarkan suhu ke lingkungan,dan untuk lingkungannya adalah wadah dan tangan yang memegang sistem.

 Selanjutnya,kita tentukan dari kedua larutan tersebut mana yang termasuk eksoterm dan endoterm.Untuk yang termasuk eksoterm adalah larutan detergen,karena kalor yang dihasilkan larutan detergen dipindahkan dari sistem ke lingkungannya.Sedangkan yang termasuk endoterm adalah larutan urea,karena dapat menurunkan suhu,dimana kalor mengalir dari lingkungan ke sistem.

 Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa,reaksi eksoterm merupakan reaksi yang terjadi dengan disertai pelepasan kalor dari sistem ke lingkungan atau reaksi yang melepas kalor.Salah satu ciri khas reaksi eksoterm adalah selama proses reaksi berlangsung,suhu sistem naik.Sedangkan reaksi endoterm adalah reaksi yang disertai dengan perpindahan kalor dari lingkungan ke sistem,atau secara singkat dapat dikatakan bahwa reaksi endoterm merupakan reaksi yang sistemnya menyerap kalor.Salah satu ciri khas reaksi endoterm adalah selama reaksi berlangsung terjadi penurunan suhu sehingga untuk kembali dalam keadaan suhu awal,sistem harus menyerap kalor.

 Nah,kalian jadi paham kan tentang reaksi eksoterm dan reaksi endoterm?semoga menambah ilmu juga ya bagi kalian,dan kita sama-sama belajar juga.Terimakasih. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun