Kondisi Geografis dan Adminstratif Kabupaten Muaro Jambi. Berdasarkan Undang Undang Nomor 54 Tahun 1999 sebagai daerah pemekaran dari Kabupaten Batang Hari, secara res mi Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi mulai dilaksanakan pada tanggal 12 Oktober 1999. Pusat Pemerintahan di Kota Sengeti sebagai ibu Kota Kabupaten Muaro Jambi dengan Pus at Perkantoran di Bukit Baling Kecamatan Sekernan. Letak geografis wilayah yang cukup strategis berada di hinterland Kota Jambi.
Luas wilayah Kabupaten Muaro Jambi ± 5.246 KM2, secara administrasi mempunyai batas-batas wilayah, sebagai berikut : Sebelah Utara berbatasan dengan Kabupaten Tanjung Jabu ng Barat. Sebelah Selatan berbatasan dengan Propinsi Sumatera Selatan. Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Batang Hari. Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Tanjung Jabung Timur.
14276136651486585578
Secara Administratif. Kabupaten Muaro Jambi sampai tahun 2012, terdiri dari 11 (sebelas) Kecamatan. Jambi Luar Kota, Mestong, Sekernan, Muaro Sebo, Kumpe, Kumpe Ulu, Sungai Bahar, Sungai Gelam, Taman Rajo, Sungai Bahar Utara, Sungai Bahar Selatan. 5 Kelurahan, dan 146 Desa. Kalaupun Kabupaten ini memberikan kebijakan, untuk pemekaran kota Jambi. Bukanlah berarti menciutkan wilayah Muaro Jambi yang begitu luas dan banyak yang belum tergarap, oleh penduduk Kabupaten Muaro Jambi.
Tanpa campur tangan Gubernur, DPRD dan Mendagri, serta Menteri KLH dan Kehutanan, masalah sengketa tapal batas ini, tentu tidak berkesudahan, dan pada akhirnya akan menimbul kan dampak yang tidak diinginkan. Demikian laporan dari Jambi.(Djohan)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H